Sukses

Beauty

Haruskah Kita Minum Banyak Air Putih dalam Sehari?

Apakah kamu selalu mendengarkan kata-kata "minumlah 8 gelas atau 1 liter air putih dalam sehari"? Kalau iya mungkin sebagian orang menganggap kata-kata ini adalah salah satu bentuk promosi dari promosi iklan air putih agar kamu membeli produknya, namun sebagian dari kamu pasti menganggapnya penting karena mengingat banyak manfaat yang dikandung dalam air putih.

Beberapa orang memang percaya bahwa air putih adalah minuman yang bisa melindungi kita dari segala macam penyakit. Seperti saat seseorang berjerawat pasti selalu disarankan meminum air putih, saat bibir kering pun juga harus minum putih, dan begitu seterusnya. Dilansir dari Be Asia, mereka mencoba melakukan penelitian dengan meminum sebanyak 1 galon air atau setara dengan 3,5 liter dalam sehari dan menemukan beberapa fakta yang bisa mengejutkanmu.

Pertama, jika kamu menganggap air putih bisa membantumu diet, memang benar bisa. Namun, kamu harus meminum air secukupnya dan diimbangi dengan berolahraga. Jika kamu hanya meminum air putih saja sebelum berolahraga, malah hal ini akan membuatmu merasa kembung dan sakit. Untuk itu kamu perlu tahu waktu yang tepat bahwa menjeda minum air putih selama 30 menit sebelum berolahraga adalah salah satu trik untuk membantumu kuat dalam berolahraga.

Kedua, jika kamu menganggap air putih bisa membantu memperbaiki masalah kulit, ternyata tidak semuanya berhasil jika kamu hanya mengandalkan minum air putih saja. Pasalnya kamu juga harus merawat kulit dari luar untuk menyeimbangkan kesehatan kulit agar tetap terhidrasi dan glowing. Namun, jika kamu punya kantung mata, meminum rutin air putih setiap hari memang bisa membantu mengurangi bengkaknya.

Jadi, memang boleh kamu mengandalkan banyak minum air putih dalam sehari. Namun bukan berarti air putih saja bisa menyembuhkan segala jenis penyakit, melainkan manfaatnya saja yang bisa kamu dapatkan. Jadi, jangan berlebihan minum air sampai bergalon-galon ya, secukupnya saja.

 

(vem/mgg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading