Sukses

Beauty

Solusi Cepat Perawatan Rambut Bagi Kamu Yang Super Sibuk

Ada pepatah mengatakan, rambut merupakan mahkota bagi perempuan. Maka tak heran jika
kesadaran akan pentingnya perawatan rambut yang sehat dan menyeluruh semakin tinggi dirasakan, terutama bagi perempuan-perempuan muda di Indonesia.

Berdasarkan Asia Personal Care & Cosmetics Market Guide tahun 2016, permintaan terhadap produk-produk personal care khususnya untuk kulit dan rambut di Indonesia terus meningkat sebesar 10-15% setiap tahunnya. Data dari statistik juga menunjukkan bahwa konsumen menginginkan rambut yang indah dan sehat, dan ini mempengaruhi perilaku keputusan belanja konsumen.

Untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat, perempuan Indonesia menginginkan produk perawatan rambut yang praktis, namun juga lengkap, mudah digunakan dan dipadukan dengan kegiatan sehari-hari mereka yang aktif dan dinamis.

Langit Amaravati, seorang penulis, designer, mengatakan perawatan yang tepat bagi rambut itu berarti menjaga kesehatan rambut, dan salah satu solusi menjaga kesehatan rambut yang umum dilakukan adalah dengan melakukan perawatan rambut di salon. Sayangnya, hal ini tidak sepenuhnya mudah dilakukan, terutama dengan banyaknya kesibukan dan aktivitas yang digeluti oleh para perempuan-perempuan muda Indonesia masa kini.

“Saya tidak pernah menyangka bahwa kebahagiaan dan kemerdekaan yang selama ini saya cari bisa diwujudkan melalui cara sesederhana ini. Dengan rambut yang sehat dan perawatan yang tepat, saya bebas menata rambut dengan model atau warna apa saja,” ujarnya seperti press rilis yang diterima Vemale.com.


Hal serupa dikatakan Lydia Natalia, seorang make-up artist dan beauty blogger,  ia mengatakan sangat penting perawatan rambut yang praktis.

“Tiap hari aku ngerasa struggle sama rambut sendiri. Kalau jadwal pekerjaan aku lagi hectic, aku sama sekali nggak akan punya waktu untuk pergi ke salon untuk perawatan rambut. Padahal, pekerjaan aku sebagai make up artist, lash artist, dan blogger mengharuskan aku untuk selalu tampil sempurna dan profesional dari ujung kepala sampai ujung kaki,” tutur Lydia.

Melihat permasalahan tersebut, para perempuan membutuhkan perawatan rambut yang menyeluruh, seperti menggunakan shampoo, conditioner dan hair vitamin. Puri Purwaningsih, Head of Digital Marketing dari PT. Lion Wings, mengatakan Emeron baru saja meluncurkan Emeron Complete Hair Care yang hadir untuk menjawab kebutuhan perempuan-perempuan muda di Indonesia.

“Ada 3 step yang kami perkenalkan: Emeron Shampoo, Emeron Conditioner, dan Emeron Hair Vitamin. Kami menggunakan Active Provit Amino, formula yang sudah disempurnakan dengan teknologi dari Jepang, dan diperkaya oleh kandungan bahan-bahan alami di setiap variannya,” jelasnya

Menurut Puri, manfaat shampoo untuk membersihkan kulit kepala dan rambut, conditioner untuk mengembalikan kelembaban rambut, dan hair vitamin untuk memberikan nutrisi tambahan agar rambut selalu sehat. Solusi perawatan rambut yang lengkap ini dinilai tepat untuk menjawab kebutuhan perempuan-perempuan Indonesia.

“Tag-line kami adalah ‘#DengarkanRambutmu, sebuah ajakan agar perempuan Indonesia lebih mendengarkan permasalahan rambutnya ketimbang mendengarkan orang lain, karena kami percaya perempuan Indonesia itu unik, dan memiliki kebutuhan perawatan rambut yang berbeda-beda. Saat ini rangkaian perawatan Emeron hadir dalam tiga varian untuk menjawab kebutuhan itu: Black Shine dengan Active Provit Amino dan Urang Aring untuk mendapatkan rambut hitam yang berkilau, Soft Smooth dengan Active Provit Amino dan Sunflower untuk mendapatkan rambut halus dan mudah diatur, dan Damage Care dengan Active Provit Amino dan Avocado untuk perawatan rambut rusak,” tambah Puri.

(vem/asp/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading