Banyak wanita ingin punya rambut yang panjang dan tebal. Well, rambut yang panjang memang idaman banyak wanita, tapi perawatannya pun juga harus lebih ekstra. Jika tak bisa merawat rambut panjang, akanĀ timbul permasalahan pada rambut seperti ketombe, rambut lembap, rambut bercabang dan rontok.
Nah, berikut ini Vemale akan coba hadirkan sederet perawatan untuk rambut panjang yang bisa kamu coba. Perawatannya pun alami Ladies, yang perlu kamu siapkan adalah daun salam dan minyak kelapa. Kedua bahan dapur ini ternyata dapat membantu merawat rambut dan membuatnya lebih sehat serta bervolume.
Campurkan kedua bahan ini untuk dijadikan masker rambut. Setelah itu ambil 4-5 lembar daun salam dan blender hingga hancur. Kemudian tambahkan 2 sendok makan minyak kelapa ke dalam mangkuk yang sama, aduk dengan rata. Panaskan sebentar sampai hangat. Setelah itu oleskan pada rambut secara menyeluruh dari akar sampai ujung rambut. Pijat kulit kepala beberapa menit dan diamkan selama 15 menit. Bilas dengan air hangat dan gunakan sampo.
Lakukan perawatan rambut ini secara rutin minimal seminggu sekali untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Mudah bukan?
Sumber: Liputan6.com
- 3 Langkah Mudah Miliki Rambut yang Sehat
- Meskipun Aneh, Berikut Tips Menumbuhkan Rambut dengan Cepat
- 5 Inspirasi Hairdo Taylor Swift Yang Cocok untuk Acara Formal
- 4 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Menyisir Rambut Basah Biar Nggak Rusak
- Begini 3 Tips Mudah Untuk Potong Poni Sendiri di Rumah
- Tips Rambut Makin Halus & Hitam Berkilau dengan Santan Kelapa