Bau mulut pasti jadi masalah yang bukan hanya bikin malu tapi juga menurunkan kepercayaan diri. Ada beberapa makanan penyebab bau mulut, seperti bawang putih, jengkol dan petai.
Dilansir dari Health.com, Gigi Meinecke, DMD, dokter gigi Academy of General Dentistry mengungkapkan bahwa bau mulut biasanya disebabkan oleh tiga hal, asam lambung, cairan hasil pernapasan dari hidung yang meluncur ke dalam kerongkongan, dan substansi yang disebut volatile sulfur coumpound (VSC) di rongga mulut yang dihasilkan oleh bakteri dari sisa makanan.
Ada banyak makanan dan minuman yang bisa dinikmati. Jika selama ini banyak orang hanya tahu bahwa makanan saja yang bisa menyebabkan bau mulut, ternyata minuman juga bisa menyebabkan bau mulut lho.
Advertisement
1. Kopi
Mungkin ini adalah minuman favorit banyak orang, tapi sayangnya kopi bisa menimbulkan bau mulut karena kandungan sulfurnya yang memicu bau di dalam rongga mulut. Kafein pada kopi juga bisa menyebabkan mulut kering sehingga memperparah potensi bau mulut.
2. Akohol
Penelitian terbaru tahun 2018 yang diterbitkan dalam jurnal kesehatan Microbiome, menganalisis sampel ludah lebih dari seribu orang sehat usia antara 55 hingga 84 tahun. Peneliti menemukan bahwa konsentrasi bakteri penyebab bau ternyata diperoleh dari bakteri dari minuman beralkohol.
3. Minuman berkarbonasi
Kandungan gula dan asam di dalam minuman berkarbonasi bisa menyebabkan pertumbuhan bakteri di mulut sehingga menimbulkan bau asam yang tak sedap.
Nah, kira-kira ada ada minuman yang jadi favorit kamu nggak ladies? Para ahli menyarankan untuk segera minum air putih setelah minum minuman tersebut untuk mencegah bau mulut. Karena air bersifat netral sehingga bisa berfungsi 'membilas' rongga mulut dari bakteri penyebab bau dan sisa makanan.
- Penelitian Menyatakan Suplemen Ekstrak Teh Hijau Bahaya Buat Kesehatan!
- Minum Sekaleng Soda Tiap Hari Turunkan Kesuburan Wanita Hingga 25%
- Minum Air Panas Tak Melulu Menyehatkan, Ini 5 Bahayanya
- Terima Tantangan Minum 6 Koktail Dalam 3 Menit, Pemuda Ini Meninggal
- Kebiasaan Minum Kopi Pagi Ternyata Bikin Kamu Suka Ngemil & Cepat Gemuk