Rambut merupakan mahkota alami setiap orang. Dengan rambut yang sehat, terawat, lembut, lebat dan akarnya kuat tentu akan menambah rasa percaya diri seseorang. Mengenai perawatan rambut ini, sebenarnya ada banyak perawatan yang bisa dilakukan di rumah dengan cara paling mudah dan murah. Salah satunya adalah perawatan menggunakan air beras.
Melansir dari laman brightside.com, air beras biasa digunakan wanita-wanita di China demi merawat rambutnya agar senantiasa kuat, lembut, lebat dan panjang. Berdasarkan beberapa studi, air beras yang difermentasi memiliki banyak manfaat karena kaya akan antioksidan, mineral dan vitamin E. Selain itu, kandungan inositol dan karbohidrat pada air beras dipercaya mampu memperbaiki kerusakan pada rambut dan menguatkan akar rambut.
Advertisement
Cara merawat rambut agar makin kuat dan lebat sendiri sangatlah mudah.
Bahan
- 1 cangkir beras
- Air (kira-kira 1 cangkir atau kurang)
- Minyak kelapa atau zaitun (secukupnya)
Cara Membuat & Aplikasi
Cuci beras dengan air yang telah tersedia, saring dan sisihkan air beras. Campur air beras dengan minyak alami secukupnya kemudian aduk rata. Gunakan air beras ini untuk masker rambut. Oleskan ke rambut secara merata hingga ke akar rambut. Pijat-pijat kulit kepala dan diamkan masker air beras kira-kira selama 10 - 20 menit. Jika sudah, bilas rambut dengan air bersih seperti biasa hingga bersih.
Dengan melakukan perawatan ini, rambut kamu tak hanya kuat dan lebat saja tetapi juga makin lembut dan mudah diatur. Demi dapatkan hasil yang maksimal, gunakan sampo dan kondisioner yang memang cocok dengan jenis rambut serta kulit kepala kamu ya. Semoga informasi ini bermanfaat.
- Cara Mendapatkan Rambut Subur, Lebat & Berkilau dengan 3 Bahan Alami!
- Cara Alami Menghaluskan & Menghitamkan Rambut Pakai Lidah Buaya
- Cara Menghilangkan Rambut Ubanan dengan Air Rebusan Kentang
- Air Beras, Bahan Alami yang Ampuh untuk Mendapatkan Rambut yang Sehat
- Rambut Makin Cantik dan Sehat Pakai Kopi, Cobain Yuk!