Untuk tampil makin cantik, beberapa wanita memutuskan untuk mewarnai rambut mereka. Nah, sayangnya banyak yang mengeluhkan rambut jadi makin rusak dan kering setelah melakukan proses pewarnaan.
Ladies, untuk #JagainKamu dari rambut yang rusak setelah diwarnai, berikut ada tips yang bisa kamu coba lakukan:
Advertisement
- Yang pertama bisa kamu lakukan adalah keramas dengan teratur. Jika sudah terasa tidak nyaman, segera cuci rambutmu. Pilihlah shampoo dengan formula khusus untuk rambut yang diwarnai. Ini akan membantu mengunci warna lebih lama dan membuat rambut lebih berkilau.
- Hindari mencuci rambut dengan air hangat karena akan mengambil kelembaban alami rambut dan membuat rambut kering. Gunakan air dingin karena akan menjaga kutikula rambut tetap rapi, sehingga rambut tetap lembut dan bercahaya.
- Saat berada di luar ruangan gunakan pelindung seperti payung atau topi.
- Secara teratur gunakan serum yang dapat melindungi rambut dari bahaya sinar matahari.
Rambut yang diwarnai memang membutuhkan perawatan yang lebih khusus dibandingkan yang tidak. Kunci agar rambut senantiasa sehat adalah dengan rajin merawatnya Ladies. Semoga informasi ini bermanfaat untukmu ya.
- Kutu Rambut Musnah Berkat Mayones, Bagaimana Caranya?
- 7 Cara Memperbaiki Rambut Rusak Tanpa Harus Memotongnya
- 5 Hal yang Nggak Boleh Kamu Lakukan pada Rambutmu
- 5 Tanda Kamu Perlu Potong Rambut, Apa Saja Sih?
- Cara Mendapatkan Rambut Subur, Lebat & Berkilau dengan 3 Bahan Alami!
- Cara Alami Menghaluskan & Menghitamkan Rambut Pakai Lidah Buaya