Sukses

Beauty

Suka Makan Junk Food? Atasi Kebiasaan Buruk dengan 5 Hal Ini

Siapa yang paling suka makan junk food? Meskipun jelas tidak sehat, mencoret makanan ini dari daftar makanan yang wajib disantap memang berat. Selain enak, junk food sering dipilih sebagai penyelamat saat lapar adalah karena praktis. Namun, jika tidak sehat yakin kamu ingin terus mengonsumsinya?

Nah, jika kamu adalah salah satu penggemar junk food dan rasanya tidak bisa hidup jika tidak makan junk food sekarang tidak perlu khawatir. 5 cara ini akan membantu kamu mengurangi kegemaran makan junk food. Yuk, simak tips nya di bawah ini.

Perbanyak Nyemil Sehat

Buah, Snack Bar rendah kalori dan kacang-kacangan bisa menjadi pilihan camilan sehat kamu. Tidak perlu memaksakan diri, jangan berusaha untuk tidak makan satu jenis makanan karena akan membuat kamu tergoda untuk memakannya.

Cobalah untuk memulai nyemil sehat ini dengan porsi yang kecil, semakin sering nanti kamu akan terbiasa.

Tentukan Batasan

Mulai dengan target hanya makan junk food seminggu sekali, dan semakin lama tambah waktunya menjadi lama. Nanti, kamu akan terbiasa untuk tidak mengonsumsi junk food. Yang terpenting kamu berkomitmen dengan apa yang kamu usahakan.

Kamu juga mulai membatasi porsi junk food yang akan kamu makan. Kurangi bertahap, selama kamu konsisten maka kebiasaan kamu makan junk food pun berkurang.

Jangan Sampai Terlambat Makan

Nah, ini yang terpenting usahakan untuk makan tepat waktu. Jangan biasakan untuk menunda makan. Sesibuk apapun kamu usahakan untuk tetap makan. Jika kamu kenyang maka keinginan untuk makan junk food akan berkurang.

Cukup Istirahat

Hindari begadang. Kurang tidur akan menyebabkan nafsu makan meningkat dan keinginan untuk makan junk food pun meningkat. Jadi pastikan kamu tidur yang cukup 7-8 jam per hari. Selain cukup tidur pastikan kamu juga olahraga yang teratur.

Temukan Pengganti

Alih-alih makan junk food kamu dapat mengonsumsi makanan sehat. Jika sudah mulai lapar dan ingin makan junk food, latih diri kamu untuk bersabar dan berusaha untuk mencari makanan yang lebih sehat. Kamu dapat membuat bekal yang sesuai dengan keinginan kamu. Membawa bekal dari rumah selain lebih sehat juga lebih hemat.

Ladies, demikian 5 cara untuk hidup sehat tanpa junk food. Tertarik untuk mencoba? Semoga informasi ini bermanfaat ya.

 

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading