Sukses

Beauty

Cara Lezat Redakan Gigi Sakit dengan Selai Kacang

Salah satu sakit yang paling menyiksa dan akan mengganggu aktivitas adalah sakit gigi. Siapapun yang pernah sakit gigi pasti mengakui bahwa sakit gigi adalah sakit yang begitu menyiksa. Banyak pula yang mengatakan bahwa sakit gigi rasa sakitnya tak hanya di gigi saja, tapi juga menjalar di sekujur tubuh, membuat perasaan sangat tidak nyaman dan cenderung bikin emosi.

Nah, jika kamu termasuk salah satu yang sedang berjuang mengalahkan rasa sakit ini dan masih belum sempat memeriksakannya ke dokter, berikut ini ada satu cara mudah yang bisa kamu coba. Dilansir oleh boldsky.com, kamu bisa mengurangi rasa sakit dengan menggunakan selai kacang.

Siapa yang menyangka jika selai kacang bisa mengobati rasa sakit gigi? Kacang memiliki sifat analgesik dan anti-inflamasi yang bisa membantu mengobati rasa sakit gigi. Ambil satu sendok teh selai kacang di jari dan oleskan pada gigi yang sakit. Ini akan membantu menenangkan rasa sakit yang mengganggu.

Ladies, perlu diingat bahwa cara ini hanyalah sementara dan tak bisa menyembuhkan gigimu. Cara terbaik tetap memeriksakan gigimu pada dokter untuk mendapatkan penanganan terbaik. Semoga informasi ini bermanfaat untukmu. Agar gigi selalu sehat dan jauh dari kata sakit, pastikan untuk selalu menjaga kebersihan gigi dengan baik. Periksakan kesehatan gigi minimal setiap 6 bulan sekali

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading