Sukses

Beauty

Susah BAB? Oleskan Minyak Alami Ini Pada Pusar Untuk Melancarkannya

Ladies, BAB alias buang air besar seharusnya dilakukan setiap hari demi kesehatan. Bagi yang bermasalah pasti merasa tak nyaman kan? Badan jelas merasa tersiksa apalagi jika sudah sembelit atau konstipasi.

Nah, agar kamu bisa BAB lancar, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Nggak harus mengonsumsi obat, tapi ada sejumlah cara alami yang lebih aman yang bisa dilakukan untuk mengatasinya lho. Yang perlu kamu siapkan adalah minyak jarak.

Konstipasi terasa menyakitkan dan berpotensi menyebabkan ratusan masalah kesehatan lainnya. Jika kamu menderita sembelit, tuangkan sedikit minyak kastor ke pusar dan pijat lembut daerah tersebut. Cara sederhana ini pasti akan membantumu dalam melancarkan buang air besar.

Minyak ini bekerja seperti obat pencahar, mampu merangsang organ pencernaan dan membuat kotoran mudah untuk dikeluarkan. Akan tetapi minyak ini tidak disarankan untuk ibu hamil dan juga orang yang mengalami beberapa kondisi medis tertentu. Cara ini hanya boleh dilakukan jika kamu mengalami sembelit sementara bukan yang kronis. Jika sudah kronis atau akut kamu disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter saja Ladies.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading