Pernah merasa sangat lapar setelah melakukan aktivitas olahraga dan akhirnya makan berbagai makanan yang tersedia di dalam kulkas atau meja makan? Karena saking laparnya, tidak jarang kita akan memakan apa saja tanpa mempedulikan kesehatan tubuh. Kita juga akan mengabaikan kalori serta lemak yang masuk ke tubuh.
Dilansir dari laman boldsky.com, sebenarnya ada beberapa makanan menyehatkan yang sangat disarankan agar dikonsumsi selepas olahraga ladies. Makanan sehat ini tentunya memiliki rasa yang enak, mengenyangkan dan pastinya menyehatkan. Para ahli sangat menyarankan semua orang mengonsumsi makanan ini karena makanan ini juga mengembalikan energi tubuh yang hilang selama olahraga tanpa meningkatkan kalori atau lemak tubuh.
Apa saja makanan sehat tersebut?
Yogurt
Makanan pertama yang begitu menyehatkan dan disarankan untuk dikonsumsi selepas olahraga adalah yogurt. Makanan yang berasal dari fragmentasi susu ini dipercaya mengandung berbagai nutrisi sehat, sumber energi dan sumber vitamin yang baik buat tubuh. Yogurt juga sebagai sumber cairan yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Yogurt bisa dikonsumsi bersama buah-buahan atau sayuran.
Buah-Buahan
Makanan selanjutnya yang begitu mengenyangkan dan sehat adalah buah-buahan. Konsumsi 1 sampai 2 buah apel atau 1 buah alpukat bisa mengembalikan energi yang hilang selama olahraga. Buah-buahan juga sebagai sumber nutrisi dan vitamin juga antioksidan yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Telur
Para ahli menemukan jika di dalam satu butir telur terdapat berbagai nutrisi dan vitamin yang sehat buat tubuh. Telur juga sumber protein sehat yang mengenyangkan. Karena kebaikan atau manfaat dari telur inilah, tidak heran jika telur disarankan untuk dikonsumsi selepas olahraga. Telur juga bisa menjadi menu sarapan rendah lemak juga kalori dan dijamin tak akan bikin gemuk.
Ikan Salmon
Siapapun percaya bahwa ikan salmon merupakan ikan yang kaya manfaat dan nutrisi buat kesehatan. Ikan salmon juga bersifat mengenyangkan dan rendah lemak jahat. Demi dapatkan tubuh bugar, sehat dan jauh dari risiko kegemukan, disarankan agar konsumsi ikan salmon secara rutin selepas olahraga.
Ubi Jalar
Sebagai sumber karbohidrat sehat, ubi jalar disarankan agar dikonsumsi atau digunakan sebagai pengganjal perut selepas olahraga. Ubi jalar juga mengandung nutrisi serta vitamin yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ubi jalar bahkan bersifat mengenyangkan sehingga baik dikonsumsi ketika tubuh kehilangan energi setelah melakukan aktivitas olahraga.
Itulah beberapa makanan yang disarankan untuk dikonsumsi setelah olahraga. Selain makanan di atas, makanan lain yang juga disarankan antara lain adalah kacang-kacangan, ikan laut, sayur-sayuran, susu cokelat dan buah jeruk atau sumber vitamin C. Semoga informasi ini bermanfaat.
- 5 Jenis Makanan Terbaik untuk Jaga Paru-Paru Bersih dan Sehat
- 4 Makanan yang Harus Dimakan Agar Punya Perut Rata Tanpa Olahraga
- 5 Jenis Makanan yang Harus Dimakan Agar Kamu Nggak Depresi
- 7 Makanan Ini Bisa Bantu Kamu Panjang Umur, Konsumsi Rutin Yuk!
- 5 Makanan Ini Punya Kandungan Protein Lebih Besar dari Telur
(vem/mim)