Banyak wanita yang memilih jalan pintas operasi plastik demi untuk tampil makin cantik. Oplas dianggap jadi cara yang super cepat dan instan demi menjadi sosok yang mereka inginkan. Mereka pun tak segan mengeluarkan duit hingga ratusan juta demi untuk mendapatkan wajah atau tubuh yang diinginkan.
Selain berisiko terhadap kesehatan, operasi plastik ternyata bisa mengakibatkan kecanduan. Oplas bisa membuat pasiennya ketagihan bukan karena ada zat adiktif yang disuntikkan ke tubuh, namun pikiran pasien yang mudah terbujuk rayu oleh keadaan.
Contohnya saja, jika kamu telah berhasil mengencangkan perut setelah melahirkan, kamu akan tertarik untuk membuat bagian tubuh yang lain kencang juga dengan mengatakan pada diri sendiri, "mengapa hanya perut saja, pipi dan dagu perlu untuk jadi kencang juga". Akhirnya kamu pun akan kembali ke dokter bedah demi untuk 'memermak' bagian yang kendur tersebut.
Advertisement
Pujian yang didapat setelah melakukan perubahan pada hidung atau bagian wajah yang lain dinilai juga bisa jadi pemicu mengapa seseorang akan kecanduan melakukan oplas. Ladies, oplas karena kebutuhan kesehatan memang disarankan, namun jika hanya untuk gengsi dan terlihat cantik lebih baik kamu pikirkan dua kali.
- Operasi Hidung Gagal, yang Terjadi Pada Wanita Ini Sungguh Mengerikan
- Puluhan Kali Operasi Plastik Demi Pacar, Pengakuan Gadis Ini Mengejutkan
- Gadis Ini Puluhan Kali Oplas Demi Mirip Angelina Jolie, Tapi Hasilnya...
- Usai Lakukan Operasi Plastik, Perubahan Pria Ini Bikin Ibunya Histeris
- Demi Jadi Barbie Pertama di Dunia, Wanita Ini Kecanduan Operasi Plastik
- Wajah Sulit Dikenali Setelah Oplas, 3 Wanita Ini Tertahan di Bandara