Sukses

Beauty

7 Makanan Ini Bisa Bantu Kamu Panjang Umur, Konsumsi Rutin Yuk!

Siapa yang tidak ingin memiliki usia panjang dan berkah? Dipastikan bahwa setiap orang ingin memilikinya. Tak hanya usia panjang, perasaan bahagia, tubuh yang senantiasa sehat dan rezeki yang melimpah juga diinginkan banyak orang.

Dikutip dari laman boldsky.com, untuk memiliki usia panjang atau panjang umur sebenarnya bukan perkara susah. Selama kita mau menerapkan pola hidup sehat, konsumsi air putih cukup, menghindari kebiasaan buruk merokok, konsumsi junk food berlebih, penggunaan obat-obatan terlarang dan stres atau depresi dipercaya bisa membantu kita panjar umur.

Konsumsi beberapa makanan yang memang bisa bantu panjang umur adalah cara yang bisa dicoba selanjutnya. Ada beberapa makanan sehat yang bisa bantu panjang umur dan penting dikonsumsi sehari-hari. Apa saja makanan tersebut? Simak yang berikut ini.

Sayuran Hijau
Makanan pertama yang bisa bantu panjang umur adalah sayuran hijau. Nutrisi yang terkandung di dalam sayuran hijau dipercaya bisa menyehatkan fisik maupun psikis. Makanan ini juga rendah lemak sehingga sangat baik untuk kesehatan. Antioksidan pada sayuran hijau bahkan dipercaya mampu mencegah risiko berbagai penyakit yang hendak menyerang tubuh.

Kacang Almond
Makanan kedua yang dipercaya bisa bantu kita panjang umur adalah kacang almond. Nutrisi yang terkandung di dalamnya bisa meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah berbagai risiko penyakit. Kacang almond juga kaya nutrisi yang bisa dikonsumsi kapan saja dan di mana saja.

Buah Alpukat
Meski mengandung lemak cukup tinggi, lemak pada buah alpukat adalah lemak sehat. Konsumsi buah alpukat bisa menutrisi tubuh dengan baik, menurunkan risiko sakit dan mencegah obesitas. Vitamin serta antioksidan pada buah alpukat dipercaya sangat baik buat kesehatan jantung.

Chia Seeds
Untuk kamu yang ingin punya berat badan ideal dan tubuh sehat, usahakan untuk konsumsi chia seeds secara rutin. Nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam chia seeds tak hanya menyehatkan tapi juga bantu kamu memilki umur yang lebih panjang. Antioksidan yang terkandung di dalamnya juga baik dalam mencegah risiko jantung, diabetes hingga kanker.

Telur
Telur adalah makanan yang kaya protein dan nutrisi sehat buat tubuh. Sarapan telur rebus di pagi hari bisa bantu kamu dapatkan berat badan ideal lebih baik. Ini juga bisa bantu menurunkan risiko kolesterol, tekanan darah tinggi dan penyakit berbahaya lainnya.

Blueberrie
Blueberrie atau buah-buahan berrie memang terkenal sangat baik buat kesehatan. Nutrisi yang terkandung di dalamnya bisa menurunkan kolesterol dalam tubuh, melancarkan sistem peredaran darah dan menurunkan risiko stres serta depresi.

Cabai
Beberapa penelitian menyebutkan bahwa cabai mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin inilah yang bisa bikin kita panjang umur. Nutrisi serta antioksidan yang terkandung di dalam cabai dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh, mengatasi stres dan baik untuk kesehatan mata.

Ladies, itulah beberapa makanan yang dipercaya bisa bantu kita lebih panjang umur ketika mengonsumsinya secara rutin dan teratur. Selain makanan di atas, makanan lain yang juga bisa bantu kita panjang umur antara lain adalah buah tomat, yogurt, buah delima, kacang merah, teh hijau, oatmeal, olahan gandum, cokelat hitam dan ekstra virgin oil.

Semoga informasi ini bermanfaat.



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading