Sukses

Beauty

Inspirasi Fashion Kasual ala Penyanyi Korea Ini Simpel Tapi Manis

Gaya kasual menjadi pilihan banyak wanita untuk tampilannya sehari-hari. Selain nyaman, gaya kasual identik dengan karakter yang simpel. Sehingga mudah dipadu-padankan dan nggak perlu baju bermerek terkenal untuk tampil oke.

IU, penyanyi asal Korea ini pun punya gaya fashion kasual yang manis banget. Dalam sejumlah fotonya, ia sering memakai baju kasual ketika sedang tidak manggung. Gaya kasualnya pun simpel saja, tapi jadinya kelihatan manis.

Gaya kasual IU./Copyright koreaboo.com

IU dikenal sebagai penyanyi dengan gaya fashion yang stylish dan cute. Jaket hoodie dengan warna lembut selalu bisa diandalkan untuk tampilan kasual yang manis. Untuk gaya rambut, tinggal dikuncir biasa saja.

Bisa dicontek nih gayanya./Copyright koreaboo.com

Gaya kasual IU juga cocok dicontek untuk gaya fashion saat traveling. Gaya fashion dengan kaos berlengan panjang, short pants, dan sneakers memang paling nyaman untuk dipakai bepergian.

Kasual tetap terlihat cantik./Copyright koreaboo.com

Rok di atas lutut dipadukan dengan oversized hoodie jacket ternyata manis juga, ya. Tampak kasual dengan sentuhan feminin. Bisa dicoba untuk dipakai di acara santai.

Nggak perlu banyak motif, sudah bisa tampil cantik./Copyright koreaboo.com

Gaya fashion kasual IU ini bisa banget dicontoh untuk gaya fashion nyaman setiap hari. Dipakai saat jalan-jalan atau ngedate santai juga bisa banget.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading