Jika kamu jenis wanita yang peduli dengan penampilan dan tidak pernah melewatkan full makeup saat kondangan, kamu pasti tak asing dengan benda bernama foundation. Polesan foundation memang membuat warna kulit wajah merata dan membuat kamu tampak cerah dan cantik.
Tapi kabar buruk tentang foundation juga tak bisa terelakkan, karena ternyata ada jenis foundation yang bukannya membuatmu cantik dan flawless, tapi justru membuatmu kelihatan tua dan berkeriput.
Foundation yang membuatmu kelihatan lebih tua adalah full-coverage foundation. Full-coverage foundation memang ditujukan untuk menutupi kulit wajah secara merata dan hasilnya memang too much dan berat jika kamu hanya berencana keluar ke toko sebelah.
Jika tidak diaplikasikan dengan tepat, jenis foundation ini juga sangat bisa membuat kulit wajahmu keriput. Karena seringkali full-coverage foundation menimbulkan retakan atau creases di lipatan kulit, yang justru memperjelas keriput di wajah.
Advertisement
Umumnya, foundation jenis ini digunakan untuk keperluan acara besar seperti menikah, pesta dan lainnya. Jika kamu lebih suka makeup ringan dan berdandan casual, akan lebih baik jika memilih foundation yang semi coverage foundation, tidak memilih foundation full-coverage untuk dibeli.
Tapi terlepas dari foundation mana yang kamu suka, pastikan sesuai kebutuhanmu saja ya ladies.
(vem/feb)