Sukses

Beauty

Ingin Tampil Beda, Widi Vierratale Ekstensi Bulu Mata Hingga 14 Milimeter

Setiap wanita tentu ingin tampil cantik mempesona. Karena itulah berbagai perawatan mereka lakukan demi untuk terlihat makin sempurna. Salah seorang selebriti yang tertarik untuk membuat penampilannya makin berbeda adalah Widy. Vokalis band Vierratale ini mencoba melakukan extension bulu mata.

Dilansir oleh KapanLagi.com (11/10), tak tanggung-tanggung, Widy menambahkan bulu mata hingga sepanjang 14 mm. Dari jauh sudah terlihat bulu matanya. Saat ditanya alasannya Widy pun menjelaskannya.
Copyright: KapanLagi.com
"Sengaja (panjang), aku pengen yang panjang, biar keliatan, dari deket agak lebay sih," ucapnya usai perawatan.

Tak cuma itu saja, Widy ternyata punya alasan lain mengapa ia sampai melakukan ekstensi bulu mata. Selain karena kebutuhan agar cepat kalau sedang berdandan, dia ingin tetap terlihat segar saat bangun dari istirahat.

"Masing-masing orang beda, bulu mata aku aman sebenernya, sudah cukup panjang, tinggal pakai maskara cukup, cuma kalau nggak pakai apa-apa jadi kelihatan sipit, nggak seger, jadi aku ekstensi," kata Widy.

Widy pun harus menjalani proses pemasangan ekstensi bulu mata selama 2 jam lebih. Lebih lanjut ia pun mengungkapkan bahwa ia sangat puas dengan hasilnya.

"Puas, bulu mata penting. Harus dijaga, rawat, karena mahal, dan ini sempetin waktu juga, jadi kalau cuci muka jangan ngasal (biar tidak rusak)," pungkasnya.

Nah Ladies, kalau kamu apakah tertarik mencoba melakukan ekstensi bulu mata panjang seperti Widy?

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading