Wanita zaman sekarang lebih suka menempuh jalan cepat atau instan untuk mendapatkan wajah cantik kencang berseri awet muda. Padahal, sebenarnya banyak cara alami untuk mendapatkan wajah lebih muda bahkan tanpa botox atau operasi yang menyakitkan. Hal ini diungkapkan sendiri oleh dokter operasi plastik Anthony Youn, M.D., FACS dalam Huffington Post.
1. Kurangi konsumsi gula
Penelitian yang diterbitkan dalam National Center for Biotechnology Information mengungkapkan bahwa gula (glukosa) adalah makanan terburuk untuk kulitmu karena menyebabkan inflamasi dan mengurangi kolagen kulit sehingga kulit kendur dan mudah timbul kerutan.
2. Makan lemak dan protein sehat
Tubuh butuh lemak dan protein untuk membuat kulit kencang, tapi konsumsi lemak yang sehat berupa lemak tak jenuh tunggal yang bisa didapat dari ikan/seafood, alpukat, minyak zaitun, dan kacang-kacangan. Lemak seperti ini bisa mengurangi inflamasi dan melembapkan kulit secara alami serta menjaga kekencangan kulit.
Advertisement
3. Sayur dan buah setiap hari
Cukupi kebutuhan antioksidan untuk mencegah radikal bebas di kulit dengan konsumsi buah dan sayuran berwarna. Tubuh butuh antioksidan setiap hari untuk mencegah penuaan dini dan agar sel kulit bisa meregenerasi dirinya sehingga kulit tampak muda.
4. Minum air putih
Minum air putih paling tidak 8 gelas per hari untuk membuang racun dari dalam darah sehingga hanya nutrisi baik yang diserap tubuh dan disalurkan ke kulit. Air putih membantu mengoptimalkan metabolisme sehingga bisa menjaga kelembaban dan kekencangan kulit secara alami.
5. Hindari rokok dan alkohol
Ini juga jadi cara terbaik agar kamu tidak terlihat tua dari umur sebenarnya, karena rokok dan alkohol hanya akan merusak tubuh dan mempercepat penuaan. Penelitian juga mengungkapkan bahwa kulit para perokok lebih kering, lebih banyak kerutan dan kusam.
Jadi, masih berpikir mencari cara termudah dan murah meriah dapatkan kulit lebih muda 10 tahun dari usiamu? Terapkan saja lima hal di atas.
- Produk dengan Kandungan Alami Ini Cocok Banget untuk Kulit Wanita Indonesia
- 5 Minuman Ini Akan Membuat Kulit Kamu Berkilau
- Suncreen Seperti Apa yang Cocok untuk Orang Indonesia? Ini Kata Dokter
- Tips Mengatasi Selulit Pakai Scrub Lemon & Jahe, Coba Yuk Ladies!
- Bahaya! Hindari Jenis Makanan Ini agar Kulit Bersinar