Kalau membahas soal serangan jantung, gejala yang paling umum biasanya adalah dada terasa nyeri. Nyeri dada atau dada terasa sesak seperti ditekan oleh sesuatu yang berat kerap disebut sebagai salah satu gejala serangan jantung. Ada baiknya untuk segera memeriksakan diri bila mengalami hal tersebut.
Tapi tahukah kalau gejala serangan jantung, khususnya pada wanita itu nggak cuma soal dada yang terasa nyeri? Ada sejumlah gejala lain yang perlu diwaspadai karena bisa menjadi tanda-tanda seseorang terkena serangan jantung. Selengkapnya, langsung saja kita ikuti infonya di sini.
Nyeri di Area Punggung, Leher, Rahang, dan Lengan
Dilansir dari boldsky.com, nyeri di area punggung, leher, rahang, dan lengan bisa menjadi salah satu gejala serangan jantung. Rasa sakit atau nyerinya bisa berangsur-angsur makin parah atau terjadi secara tiba-tiba. Bahkan bisa membuatmu terbangun di malam hari. Kalau merasakan nyeri yang tak biasa, segera periksakan diri ke dokter.
Nyeri Perut seperti Ditusuk-tusuk
Sakit atau nyeri di area perut yang seperti ditusuk-tusuk juga disebut sebagai salah satu gejala serangan jantung pada wanita. Apalagi kalau rasa sakitnya terjadi tiba-tiba tanpa tahu alasan pastinya, sebaiknya segera konsultasi ke dokter untuk mencari tahu penyebabnya.
Keringat Dingin
Keluar keringat dingin dan badan terasa sangat tidak nyaman? Waspada, gejala serangan jantung, ladies.
Sesak Napas atau Pusing
Gangguan pernapasan juga jadi salah satu tanda yang sering disebut sebagai gejala penyakit jantung. Gejala seperti sesak napas juga perlu diwaspadai. Apalagi kalau disertai pusing atau sakit kepala, pokoknya kamu harus segera cari pertolongan.
Rasa Letih dan Lelah yang Berkepanjangan
Sudah tidur lama dan banyak istirahat, tapi badan masih terasa capek dan pegal-pegal? Ini juga bisa jadi adanya indikasi atau masalah pada sistem kardiovaskular.
Gejala serangan jantung yang sudah disebutkan di atas perlu diwaspadai, ya ladies. Pokoknya kalau merasa ada sesuatu atau rasa sakit yang sangat membuat tubuh sangat tidak nyaman, segera periksakan ke dokter sebelum terlambat.
Advertisement
- 5 Gejala Risiko Jantung yang Wajib Kamu Tahu & Waspadai
- Menyadari Penting Aritmia yang Menimbulkan Kematian Mendadak
- Hindari Kematian Mendadak, Begini Tata Laksana Penanganan Aritmia
- Apa Itu Aritmia? Kenali tentang Penyakit Penyebab Kematian Mendadak Ini
- Gagal Jantung Tak Bisa Sembuh, Begini Cara Mempertahankan Hidup Penderita
(vem/nda)