Apakah kamu sering mengalami mimpi buruk? Mimpi buruk ini bisa disebabkan oleh banyak hal. Mulai dari stres, perasaan cemas dan tertekan, pola tidur yang baru, dan juga pola makan. Yaps, apa yang kamu konsumsi juga bisa jadi penyebab mimpi buruk.
Jenis makanan tertentu bila dikonsumsi berlebihan bisa menyebabkan mimpi buruk. Penting sekali untuk berhati-hati saat mengonsumsi jenis makanan ini, ya ladies. Khususnya buat kamu yang sering mendapat mimpi buruk, sebaiknya makanan-makanan ini dibatasi dan dikurangi.
Makanan Pedas
Dikutip dari boldsky.com, makanan pedas juga bisa menyebabkan mimpi buruk. Makanan pedas bisa mengganggu kualitas tidur, menaikkan suhu tubuh, dan mengganggu aktivitas otak saat kita tidur. Jadi kalau ingin tidur lebih nyenyak, batasi atau hindari konsumsi makanan pedas berlebih, ya.
Makanan dan Minuman Berkafein
Mengonsumsi makanan atau minuman berkafein sebelum tidur itu tidak disarankan. Pertama, karena bisa bikin kamu makin susah tidur. Kedua, bisa memicu aktivitas otak yang dapat menyebabkan mimpi buruk.
Pasta
Ada sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa mengonsumsi pasta bersamaan dengan roti di malam hari bisa mempengaruhi kualitas tidur dan mimpi dalam tidur. Kalau memang kamu ingin menikmati pasta, sebaiknya tidak dikonsumsi saat mendekati jam tidur ya.
Keripik
Kalau sudah ngemil keripik, biasanya susah untuk berhenti. Tapi penting diketahui bahwa makanan berminyak dan keripik bisa memicu munculnya mimpi buruk dalam tidurmu.
Es Krim
Mengonsumsi es krim di malam hari? Efeknya bisa membuat "otakmu bingung". Karena kandungan gula dan lemak dalam es krim bisa meningkatkan energi dalam tubuh, tapi di sisi lain tubuh sudah waktunya butuh tidur. Akibatnya kualitas tidur bisa terganggu hingga bisa membuatmu bermimpi buruk.
Makanan yang Terlalu Manis
Mengonsumsi makanan yang terlalu manis atau terlalu banyak mengandung gula bisa menyebabkan mimpi buruk dalam tidur. Kalau ingin terhindar dari mimpi buruk, kendalikan diri untuk tidak makan cake atau cookies sebelum tidur.
Minuman Bersoda atau Beralkohol
Minuman bersoda juga bisa menyebabkan mimpi buruk. Kenapa? Karena soda mengandung banyak zat tambahan yang kurang baik untuk tubuh. Minuman beralkohol pun wajib dihindari bila tak ingin mendapat mimpi buruk. Bahkan orang yang mabuk kerap mendapat mimpi yang aneh-aneh saat tidur.
Kalau kamu sering mendapat mimpi buruk, coba ubah pola makanmu. Perhatikan jenis-jenis makanan dan minuman yang kamu konsumsi sebelum tidur. Khususnya saat mendekati jam tidur, batasi konsumsi makanan dan minuman yang dapat memicu mimpi buruk tersebut.
Advertisement
- Orang Bahagia Itu Cuma Butuh Tidur Sebanyak Ini Lho
- Ingin Tidurmu Makin Nyenyak? Pastikan Memiliki Tujuan Hidup
- Ini Alasan Mengapa Memaksa Anak Tidur Tepat Jam 9 Itu Tak Baik
- Ingin Stres Berkurang? Bangun Pagilah di Waktu Ini
- Ingin Tidur Nyenyak & Berkualitas? Konsumsi Buah Ini Saja
(vem/nda)