Banyak orang mengeluh mengalami kegemukan dan menyalahkan kebiasaan makan dan kondisi tubuh yang mudah lapar. Beberapa orang memang tergoda untuk ngemil dan tak bisa menahan keinginan makan. Tapi benarkah kamu beneran mudah lapar?
Nyatanya, rasa lapar sebenarnya tidak seluruhnya mengindikasikan kamu sedang butuh makanan. Seperti dijelaskan dalam penelitian yang terbit dalam jurnal Physiology & Behavior, 62 persen orang akan mengalami rasa lapar sebagai respon tubuh yang merasa haus.
Dengan kata lain, tubuh salah mengenali rasa haus dengan rasa lapar sehingga kamu berpikir bahwa kamu sedang ingin makan. Padahal, yang dibutuhkan tubuh adalah air karena sebenarnya kamu sedang mengalami dehidrasi.
Advertisement
Solusinya, tentu saja minum air dulu sebelum memutuskan makan atau ngemil. Minum 1-2 gelas air putih dan tunggu beberapa waktu, jika tubuh sudah tidak merasa lapar, maka itu memang tanda bahwa kamu haus. Tapi jika sudah minum air tapi masih lapar, makanlah sedikit demi sedikit.
Bisa jadi alasan lainnya adalah karena kamu sedang stres. Penelitian dari Harvard Health menemukan bahwa stres bisa meningkatkan nafsu makan sebagai respon pelampiasan perasaan tertekan. Tubuh terus memproduksi hormon kortisol sehingga meningkatkan nafsu makan. Cara paling baik tentu saja melepaskan stres, beri waktu istirahat untuk tubuhmu, lakukan hal-hal yang menenangkan dan membuatmu bahagia.
Jadi, jangan salah sangka dan mengira tubuhmu gampang lapar, karena sebenarnya kamu hanya sedang haus atau stres saja ladies.
(vem/feb)