Dilamar dan diajak menikah, pasti adalah impian dan harapan setiap wanita. Ternyata, menikah bukan hanya bisa buat kamu bahagia lho, tapi juga bisa membuat jantung sehat. Belum pernah tahu, ladies?
Sebuah penelitian yang dilakukan Michael Mc Farland, seorang sosiologis dari Princeton University mengatakan bahwa bagi wanita, pernikahan memberikan dampak baik bagi kesehatan kardiovaskuler wanita. Artinya, menikah bisa menjaga kesehatan jantung kamu.
Menurut McFarland, pernikahan yang memasuki usia 10 tahun bisa menurunkan risiko penyakit jantung sekitar 13%. Namun bila yang terjadi adalah yang sebaliknya, yaitu apabila wanita mengalami sakit hati dalam pernikahan, perceraian dan sebagainya, maka sistem metabolisme tubuh wanita akan menurun hingga 40%.
Advertisement
Alasannya mungkin sederhana, karena cinta. Cinta meningkatkan pelepasan hormon oksitosin, salah satu hormon bahagia, ke dalam tubuh. Ketika rumah tangga dijalani dengan baik, penuh rasa sayang dan saling melengkapi, setiap harinya tubuh akan menerima hormon cinta dan menjaga kesehatan secara alami.
Peneliti menyarankan bagi para pasangan untuk terus menjalin komunikasi yang baik dan memiliki quality time yang proporsional, baik dengan suami maupun anak-anak. Dari sini lah rasa cinta terbentuk dan rasa bahagia timbul, yang nantinya akan bermanfaat untuk kesehatan fisik dan mental wanita.
Meski banyak yang bilang ikatan pernikahan bisa jadi hal yang membatasi kebebasan dan timbul ketakutan akan perceraian, tapi siapa saja pasti berdoa bisa menjalani pernikahan yang bahagia dan langgeng kan? Jadi, jangan ketakutan dan berpikiran buruk soal pernikahan, karena ternyata menikah membuatmu lebih sehat, ladies.
- Istri Wajib Tahu, Inilah 5 Hal yang Membuat Suami Tidak Bahagia
- Suasana Pernikahan Lebih Indah & Sakral Dengan Konsep Kraton Ngayogyakarta
- 7 Tahun Pacaran & Waktunya Menikah, Dia Malah Melamar Perempuan Lain
- Mau Gelar Resepsi dengan Konsep Garden Party, Perhatikan Hal-Hal Ini Ya!
- Berawal dari Secangkir Kopi, Cinta Kakek 62 & Gadis 18 Tahun Bersemi