Sukses

Beauty

Oh No! Ini 4 Kesalahan Makeup yang Bikin Wajah Tampak Lesu

Pakai makeup, wajah seharusnya kelihatan lebih cantik dan fresh. Tapi adakalanya, pakai makeup justru bikin wajah tampak lebih lesu. Duh, kalau sudah seperti ini jadi makin nggak percaya diri, ya.

Kalau wajah malah tampak lesu, itu mungkin disebabkan oleh kesalahan-kesalahan yang kamu lakukan saat pakai makeup. Seperti sejumlah kesalahan berikut ini. Pastikan kamu menghindarinya ya biar hasil makeup jadi lebih sempurna sesuai dengan harapan.

Salah Memilih Foundation yang Tepat
Nggak pakai foundation, tapi pakai eyeliner dan maskara super tebal bisa membuat wajah kelihatan kusam. Sedangkan kalau terlalu banyak foundation, hasilnya akan pecah di wajahmu, serta menimbulkan garis-garis atau kerutan. Wajah jadi kelihatan lebih tua. Selain itu, salah memilih warna tentu akan membuat foundation tampak seperti tidak menempel pada kulitmu, sehingga wajah nggak kelihatan fresh. Pemilihan foundation ini harus dilakukan dengan sangat hati-hati.

Tidak Menggunakan Pelembap yang Sesuai Jenis Kulit
Aoa yang membuat wajah terlihat lesu dan lelah? Salah satunya adalah kondisi kulit yang kering. Cara memperbaikinya, pilihlah pelembap yang sesuai jenis kulit dan mengandung SPF. Sehingga fungsinya bukan cuma bisa melembabkan kulit, tapi juga dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari, serta membantu menunda penuaan kulit.

Menggunakan Eyeliner yang Terlalu Tebal
Eyeliner yang berlebihan bisa membuat mata malah terlihat lebih kecil. Tak hanya itu saja, kalau terlalu tebal pemakaiannya, dampaknya bisa menimbulkan kesan wajah yang tampak lelah. Untuk menyiasatinya, kamu bisa coba memberikan garis tipis pada garis bawah mata dengan eyeliner berwarna terang, misalnya putih, agar mata tampak lebih segar. Tapi sesuaikan juga dengan tema atau kebutuhan riasan wajahmu.

Tidak Menggunakan Blush On yang Cocok dengan Karakter Wajah
Tanpa blush on, wajah bisa terlihat pucat. Sudah pakai foundation, lipstik, dan maskara tapi nggak pakai blush on, hasilnya wajah akan terlihat kurang berseri. Untuk tampilan makeup minimalis, kamu bisa gunakan pelembab, lalu tambahkan sedikit foundation, kenakan maskara, lalu sedikit sapuan blush on.

Saat pakai makeup, usahakan selalu rapi ya. Dalam arti nggak blepotan, tidak terlalu tebal, atau belang-belang. Pilih produk kosmetik yang cocok sama kulitmu agar hasilnya bisa maksimal.

Dengan menghindari kesalahan-kesalahan itu, kamu bisa lebih percaya diri tampil dengan hasil makeup yang cantik. Semoga bermanfaat, ladies!



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading