Pernah nggak kamu sudah berusaha berjuang untuk diet tapi ternyata gagal? Sudah iri makan tapi berat badan nggak juga turun. Berusaha olahraga mati-matian tapi badan nggak bisa langsing juga. Hm, kira-kira apa ya penyebabnya?
Gagal diet itu bisa disebabkan oleh banyak hal. Mulai dari pola makan yang ternyata salah hingga soal stres. Selengkapnya, yuk kita bahas sejumlah kemungkinan penyebab susahnya menurunkan berat badan.
Alergi Makanan
Advertisement
Penting untuk mengecek apakah kamu alergi dengan jenis makanan tertentu. Dilansir dari Everyday Health, terus-terusan kembung dan naiknya massa air bisa jadi akibat adanya alergi terhadap jenis makanan tertentu. Misalnya, makan roti gandum bisa lebih optimal untuk bantu menurunkan berat badan. Tapi kalau kamu punya alergi dengan gandum maka percuma saja hasilnya. Jadi cari tahu dulu apakah kamu punya alergi terhadap jenis makanan tertentu sebelum melakukan diet.
Kelebihan Ngemil
Ngemil kan cuma sedikit? Iya sih tapi jangan sampai berlebihan. Meski sudah tidak mengonsumsi makanan dalam porsi besar tapi kalau kebiasaan ngemil tidak direm, diet yang dilakukan pun tak bisa optimal. Selain itu, selalu cek komposisi atau bahan-bahan yang terkandung di dalam setiap camilan yang kamu konsumsi. Jangan sampai kamu malah kelebihan mengonsumsi karbohidrat dan gula dari camilan yang sering kamu nikmati.
Olahraga Berlebihan
Tubuh kita merupakan "mesin yang efisien" yang dirancang untuk beradaptasi dengan berbagai kegiatan yang kita lakukan. Tapi bukan berarti kamu langsung olahraga berat di percobaan pertama diet. Atur intensitas dan waktunya sesuai dengan kemampuan tubuhmu.
Stres yang Tak Bisa Dikendalikan
Dilansir dari hormonesbalance.com,hormon stres bisa memicu kelelahan adrenal yang membuatmu gampang lelah dan naiknya berat badan. Jadi kalau mau diet, jangan keburu stres atau merasa tertekan atau terbebani untuk langsing dalam waktu singkat. Nanti bukannya tambah kurus tapi malah tambah melar.
Kualitas Tidur yang Buruk
Penting untuk mendapat tidur yang cukup, 6-9 jam setiap malam. Dikutip dari WebMD.com,kualitas tidur yang buruk bisa mempengaruhi kadar stres hingga gangguan neurologis. Kalau selama ini kamu sering susah tidur atau tidur tidak nyenyak, maka sulit untuk bisa menurunkan berat badan dengan efektif.
Kalap Makan karena Kelaparan Berat
Diet atau menurunkan berat badan itu bukan berarti nggak makan sama sekali. Karena sering kejadian, yang tadinya niat untuk irit makan biar langsing, ujungnya malah kelaparan berat. Akhirnya jadi kalap makan, nafsu makan tak terkendali sehingga langsung makan sampai kekenyangan dalam satu waktu. Kalau sudah begini, berat badan malah bisa naik.
Jadi, kalau mau diet, pastikan kamu mengikuti rencana yang sehat ya. Yang tetap mencukupi kebutuhan gizi dan nutrisi dengan baik dan bukan yang malah menyiksa dengan tidak makan sama sekali.
- Diet Saat Puasa: 4 Menu Sahur Yang Bikin Langsing Ala Dewi Hughes
- Bosan Gemuk, Kuputuskan Diet dan Turunkan Berat Badan 50 Kg
- Berat Badan Turun Cepat, Minum Smoothies Kayu Manis 2 Kali Sehari
- Minum Ramuan Kayu Manis Rutin Tiap Hari, Berat Badan Bisa Turun
- Gemuk & Dikatakan Pre-Diabetes, Kuputuskan Diet dan Turunkan 50Kg