Sukses

Beauty

Ini Alasan Mengapa Micellar Water Baik Untuk Kulit Sensitif

Ingin kulitmu cantik dan selalu sehat? Membersihkan wajah adalah kunci utamanya Ladies. Beberapa waktu belakangan ini muncul satu pembersih wajah yang langsung hits dan disukai banyak orang. Ini adalah micellar water.

Micellar water ternyata sudah ada sejak tahun 1990-an. Saat itu air di Perancis tidak ramah untuk wajah maka diciptakanlah air ini. Micellar water  memiliki molekul micelles yang sangat kecil yang berguna untuk mengangkat berbagai kotoran di wajah.  Micellar water ini disebut-sebut jadi pembersih yang sangat baik untuk kulit sensitif. Nah, apa sih alasannya?

Micellar water tidak mengandung sabun, alkohol, detergen dan bahan kimia berbahaya lainnya. Inilah yang membuat micellar water sangat cocok untuk jenis kulit yang super sensitif. Micellar water juga akan meninggalkan sensasi kulit yang lembab, fresh dan clean feeling.

Micellar water juga akan membersihkan wajah dengan maksimal. Micellar water yang diteteskan pada kapas seolah jadi magnet yang akan mengangkat semua kotoran dan sisa make up yang menempel pada wajah. Minyak-minyak yang berpotensi menyebabkan jerawat juga akan hilang.

Nah, kamu sudah cobain micellar water belum sih Ladies? Jika sudah yuk share pengalamanmu di kolom komentar berikut ini.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading