Semangka adalah buah kaya air yang super nikmat disantap sebagai pencuci mulut. Semangka memang dikenal punya banyak sekali manfaat kesehatan. Jika biasanya yang dikonsumsi adalah buahnya, maka kini kamu wajib mencoba bijinya.
Siapa yang menyangka jika biji semangka ternyata punya banyak sekali manfaat untuk tubuhmu Ladies. Biji semangka mengandung sejumlah bahan gizi yang meliputi asam lemak, protein esensial dan banyak mineral. Biji ini penuh dengan vitamin B, tiamin, niacine, folat dan mineral seperti magnesium, kalium, zat besi, zinc, fosfor dan tembaga. Biji semangka juga merupakan sumber kalori yang sehat. Sekitar 100 gram biji semangka mengandung sekitar 600 gram kalori. Tak cuma itu saja, biji semangka juga kaya serat yang akan memperlancar saluran pencernaan.
Biji semangka bermanfaat untuk membantu pengobatan pasien yang menderita hepatitis dan peradangan dalam tubuh. Ini karena biji semangka mengandung zat citrulline, yang bertindak sebagai antioksidan yang tinggi. Berikut ini adalah cara mengolah biji semangka untuk mendapatkan manfaat sehatnya.
Ambil sekitar 20-30 biji semangka dan haluskan.
Rebus selama kurang lebih 15 menit dalam 2 liter air. Minuman ini bisa dikonsumsi selama 2 hari dan berhentilah di hari yang ketiga. Lakukan prosedur ini selama beberapa minggu dan rasakan manfaatnya untuk tubuh.
- 7 Buah yang Mengandung Vitamin C Terbanyak, Wajib Kamu Ketahui
- Ingin Flu Cepat Sembuh? Yuk Coba Makan 4 Buah Ini Ladies
- Makan Buah Baiknya Sebelum atau Sesudah Makan? Ini Penjelasannya
- Resep Asinan Kedondong, Segar dan Fresh
- Cerdas Pilih, Warna Kulit Pisang Pengaruhi Manfaatnya Untuk Tubuh
- Turunkan Berat Badan Lebih Cepat Dengan Jus Timun Plus Jeruk