Sukses

Beauty

Konsumsi Nasi Penyebab Utama Masalah Kegemukan, Benarkah?

Nasi merupakan makanan pokok hampir semua orang di dunia setiap hari. Untuk orang Indonesia sendiri, rasanya belum kenyang jika belum mengonsumsi nasi. Tapi, banyak yang bilang bahwa nasi adalah makanan yang bisa menyebabkan kegemukan. Karena ungkapan inilah, banyak orang yang sedang menjalankan program diet akhirnya begitu menghindari bahkan menghentikan aktivitas konsumsi nasi.

Tapi, benarkah jika nasi adalah penyebab utama dari masalah kegemukan atau naiknya berat badan? Dikutip dari laman boldsky.com, nasi merupakan makanan pokok yang bisa meningkatkan energi tubuh dengan baik. Nasi, juga menjadi salah satu makanan yang mengandung banyak nutrisi di dalamnya.

Ada beberapa nutrisi penting yang terkandung di dalam nasi. Nutrisi tersebut antara lain adalah zat besi, glukosa, lemak, protein, mineral dan berbagai vitamin lainnya. Nasi juga merupakan salah satu makanan yang kaya akan sari pati dan mengandung karbohidrat cukup banyak.

Konsumsi nasi dalam porsi yang tepat tidak akan meningkatkan risiko kegemukan | Photo: Copyright irri.org

Para ahli mengungkapkan jika pati dan karbohidrat dalam nasi yang merupakan jenis makanan biji-bijian ini memang bisa meningkatkan berat badan atau masalah kegemukan. Hanya, jika nasi dikonsumsi dalam jumlah berlebih dan tidak dibarengi dengan konsumsi makanan lain yang lebih sehat.

Ketika nasi dikonsumsi dalam jumlah yang tepat dan tidak berlebih, ini sama sekali tidak akan menyebabkan kegemukan. Penelitian menyebutkan jika kandungan lemak di dalam nasi tidak terlalu banyak. Untuk itu, nasi tidak akan menjadi penyebab utama atau penyebab satu-satunya dari masalah kegemukan.

Selain nasi, ada beragam jenis makanan lain yang justru bisa meningkatkan risiko kegemukan lebih cepat. Misalnya saja adalah junk food, makanan berlemak tinggi, makanan yang mengandung protein berlebih dan soda, gula serta garam. Well Ladies, nggak perlu takut nih buat mengonsumsi nasi. Selama kita mengonsumsinya dalam batas wajar sambil menerapkan pola hidup sehat, berat badan kita akan selalu ada di posisi ideal.

Semoga informasi ini bermanfaat.



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading