Saat musim hujan dan udara yang tak menentu seperti ini flu sangat sering sekali menyerang. Flu bisa menyerang karena daya tahan tubuh menurun. Di tempat kerja atau di rumah, serangan virus influenza dapat dengan mudah menyerang lho Ladies.
Jika memang sudah terserang penyakit yang cukup menyebalkan ini, meminum obat flu bukan satu-satunya jalan untuk mengurangi gejala dan menyembuhkannya. Kamu juga harus menjaga pola makanmu. Salah satu cara agar cepat sembuh adalah menghindari beberapa makanan berikut ini.
- Yang harus kamu hindari pertama adalah jus buah dingin Ladies. Minum jus akan memperlambat penyembuhan. Ini karena jus mengandung gula yang akan mengurangi kemampuan sel darah putih untuk melawan penyakit. Meskipun jus mengandung jumlah tinggi vitamin C namun kandungan gula di dalamnya kurang baik untuk proses penyembuhan.
- Jika kamu berpikir makan junk food dan makanan olahan yang hangat akan membantumu cepat sembuh maka kamu salah besar Ladies. MakananĀ cepat saji dan makanan olahan tidak mengandung nilai gizi di dalamnya. Makanan ini justru akan menurunkan kapasitas tubuh dan sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit. Makanan olahan dan makanan cepat saji mengandung sirup jagung fruktosa tinggi, aspartam, MSG, pewarna buatan, FD & C Red # 40, dimetil, dan banyak lagi yang kurang baik untuk tubuh.
- Makanan ketiga yang harus kamu hindari adalah gorengan Ladies. Gorengan adalah makanan berlemak berlebihan dan akan menurunkan kekebalan tubuh. Peradangan yang terjadi tak akan cepat sembuh dan malah akan merusak sel-sel dalam tubuh.
- Kamu juga sebaiknya tidak mengonsumsi makanan asam dan pedas. Kedua makanan ini akan membuat selaput lendir jadi sensitif dan lapisan dinding perut bereaksi negatif.
Nah Ladies, selain mengonsumsi obat agar cepat sembuh kamu juga harus menjaga asupan makanan jika ingin cepat sembuh. Dengan begini flu akan segera lenyap dan kamu akan bisa beraktivitas dengan lancar lagi. Semoga informasi ini bermanfaat ya Ladies.
Advertisement
- 4 Bahan Alami Ini Bisa Jadi Pengganti Gula Saat Memasak
- Vitamin C Bermanfaat Untuk Menurunkan Risiko Flu
- Selain Gorengan, Hindari Makanan Ini Agar Batuk Cepat Sembuh
- Menurut Study, Puasa Bisa Menyembuhkan Leukimia pada Anak
- Sayuran Hijau & Kuning Telur, Makanan Sehat Baik Buat Otak
- Untuk Miliki Tubuh Sehat Itu Murah, Tersenyumlah...