Saat punya keinginan menurunkan berat badan, kamu pasti akan mengalami rasa lapar setiap saat dan tak tertahankan. Kamu jadi lebih ingin makan banyak hal padahal kamu seharusnya menahan diri.
Hal ini memang wajar, karena pada dasarnya kamu memang mengurangi porsi makan dan mengatur kembali pola makan yang sehat. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam bioRxiv, penurunan berat badan memang memicu keinginan untuk makan lebih banyak untuk mengganti kalori yang kamu kurangi.
Dengan kata lain, tubuhmu memberontak pada dirimu sendiri. Para peneliti memberi sebuah obat pada 153 partisipan yang membuat mereka buang air kecil lebih banyak glukosa yang mana membuat mereka kehilangan banyak kalori dalam tubuh dan membuat berat badan mereka turun secara signifikan.
Advertisement
Efeknya, mereka yang mengalami penurunan berat badan ini dengan cepat mengalami kenaikan berat badan dengan cepat pula. Peneliti menyimpulkan bahwa nafsu makan mereka semakin meningkat sebagai pengganti hilangnya per kilogram berat badan mereka. Hal ini terjadi karena tubuh belum terbiasa dengan hal baru yang terjadi dalam tubuh.
Untuk mencegah hal ini terjadi, ada baiknya jika kamu tidak memaksakan terlalu keras untuk mengurangi porsi makan.
- Mulailah dengan mengganti segala makanan buruk dengan yang sehat.
- Perbanyak sayur dan buah, jangan pedulikan porsinya dulu.
- Ketika tubuh sudah terbiasa makan sayur dan buah, barulah kurangi gula dan garam yang dipakai untuk memasak makanan.
- Baru kurangi sedikit demi sedikit porsi makan
- Imbangi dengan olahraga.
Itu dia yang bisa kamu lakukan agar tubuh tak mudah lapar saat menjalani diet. Semoga berhasil diet ya ladies.
- Kolesterol Tinggi Membuatku Harus Selalu Jaga Pola Hidup Sehat
- Turun 18 Kg, Cara Diet Wanita Ini Bisa Dilakukan Siapa Saja!
- Termotivasi Diet Setelah Cerai, Kini Berat Badanku Turun 57 Kg
- Bisa Ditiru! Diet Sehat ala Nathasya, Sebulan Bisa Turun 4 Kg
- Malu Dengan Foto Saat Tunangan, Kini Turun 50 Kg Saat Menikah