Tidak hanya untuk urusan pekerjaan, konsentrasi sangat penting agar kamu tetap fokus. Konsentrasi dapat dibangun dengan mengonsumsi makanan yang dapat menutrisi otak agar tetap berkonsentrasi. Jika kamu fokus maka semua pekerjaan dan tugas dapat selesai dengan baik. Konsumsi makanan yang bernutrisi cukup, agar deadline mepet pun tidak jadi masalah.
Ladies, berikut adalah sumber makanan yang dapat membantu untuk meningkatkan konsentrasi kamu. Yuk, simak penjelasannya sebagai berikut.
Advertisement
Kopi
Minuman yang kaya akan kandungan kafein ini baik untuk membantu meningkatkan konsentrasi kamu. Minum kopi di sela kepadatan aktifitas kamu dapat meningkatkan konsentrasi kamu. Selain itu kopi juga dapat meningkatkan kemampuan mengingat.
Salmon
Jadikan salmon sebagai menu sarapan kamu. Salmon kaya akan nutrisi otak yang dapat membantu meningkatkan konsentrasi. Kandungan DHA pada salmon, dapat meningkatkan nutrisi otak sehingga kamu lebih mudah untuk berkonsentrasi.
Buah
Kandungan serat dalam buah membantu karbohidrat sehingga mudah diserap oleh tubuh. Karbohidrat yang dapat mudah diserap oleh tubuh dapat meningkatkan energi sehingga kamu lebih mudah untuk berkonsentrasi.
Telur
Kandungan protein yang tinggi pada telur baik untuk meningkatkan konsentrasi. Lutein yang terkandung pada telur dapat membantu kamu untuk lebih berkonsentrasi. Hal ini membantu agar informasi lebih mudah diserap oleh otak.
Sayur Berwarna Hijau
Sayuran hijau seperti bayam, sawi, pak coy, dan kale sangat baik untuk menutrisi otak. Konsumsi sayuran hijau setiap hari untuk membantu meningkatkan konsentrasi otak sehingga kinerja kamu pun ikut meningkat.
Ladies, demikian 5 jenis makanan yang dapat meningkatkan konsentrasi kamu. Selalu siapkan sebagai menu makan pagi kamu agar harimu lebih bersemangat. Selamat mencoba.
- Penderita Gangguan Jiwa Berhak Hidup Bahagia, Keluarga Penentunya
- Bukannya Menakuti, Ini 5 Tipe Sakit Kepala yang Perlu Diwaspadai
- Ingin Punya Otak yang Makin Cerdas? Tekuni 5 Hobi Sederhana Ini
- Minum Kopi Bisa Membuat Otak Makin Sehat & Cerdas, Asal...
- Jadi Istri Cerdas, Pasangan Juga Makin Sehat Lho, Ini Alasannya!