Ingin menghilangkan atau menghapus cat kuku tapi kehabisan aseton? Atau ingin membersihkan kuku tapi khawatir dengan kandungan berbahaya aseton? Coba cari alternatif yang lebih alami, yuk.
Ada larutan alami yang lebih aman yang bisa kita gunakan untuk menghapus cat kuku. Dilansir dari boldsky.com, cuma perlu dua bahan saja kok untuk membuat larutan penghapus cat kuku ini. Selengkapnya, cek detailnya di bawah ini.
Bahan-Bahan
1 sdm air perasan jeruk lemon
3 sdm cuka apel (apple cider vinegar)
kapas
Cara Menggunakannya
1. Campurkan air perasan jeruk lemon dan cuka di mangkuk, aduk rata.
2. Rendam jari ke dalam larutan tersebut selama 30-40 detik.
3. Saat cat kuku mulai luntur, bersihkan perlahan dengan kapas.
4. Ulangi prosesnya hingga cat kuku benar-benar terhapus sempurna.
Kandungan asam dari kedua bahan tersebut diyakini bisa melunturkan dan menghapus cat kuku tanpa merusak kemilau kuku itu sendiri. Jadi kondisi kukumu bisa terjaga dengan baik setelah cat kuku dikelupas.
Selain menggunakan larutan tersebut, ada alternatif lain yang bisa kamu pilih untuk menghapus cat kuku, yaitu dengan menggunakan alkohol terencerkan (diluted alcohol). Alkohol memiliki kandungan anti bakteri yang bisa menjaga kondisi kuku jarimu.
Semoga info ini bermanfaat, Ladies! (vem/nda)