Sukses

Beauty

Raspberry, Buah Merah Nan Manis Buat Mencegah Alzheimer

Pada dasarnya, setiap orang pasti ingin memiliki kesehatan fisik dan psikis yang selalu mengesankan hingga usia senja. Tapi, satu masalah yang kerap dialami oleh banyak orang saat ini adalah masalah pikun atau penurunan kemampuan kognitif (alzheimer). Ya, alzheimer bisa saja dialami oleh seseorang saat usianya masih sangat muda. Risiko alzheimer sendiri bisa terjadi karena banyak hal. Hal tersebut bisa berupa pola hidup yang salah, akibat konsumsi obat terlarang, efek konsumsi minuman beralkohol juga karena seringnya konsumsi junk food.

Meski begitu kita tak perlu khawatir akan alzheimer Ladies. Dikutip dari laman asiantown.net, risiko alzheimer sebenarnya bisa dicegah dengan berbagai hal. Mulai dari konsumsi berbagai makanan yang baik buat otak dan sangat baik dalam mencegah risiko alzheimer, jangan melupakan aktivitas olahraga juga konsumsi beberapa buah yang memang mengandung nutrisi baik dalam mencegah alzheimer. Salah satu buah yang bisa mencegah risiko alzheimer sendiri adalah buah raspberry.

Penelitian terbaru menemukan bahwa nutrisi yang terkandung di dalam raspberry sangat baik untuk otak. Tak hanya itu saja, beberapa vitamin juga senyawa di dalam buah raspberry dikatakan sangat baik dalam mencegah alzheimer. Senyawa yang baik buat mencegah alzheimer itu adalah senyawa resveratrol.

Selain ditemukan di buah raspberry juga buah jenis berri, senyawa ini juga sering kali ditemukan di dalam anggur merah dan cokelat hitam. Studi yang dilakukan di Georgetown University Medical Centre menemukan bahwa nutrisi yang terkandung di dalam buah raspberry bisa mencegah dan memperlambat risiko alzheimer. Lantas, kenapa nutrisi ini bisa mencegah alzheimer?

Jadi begini. Peneliti mengungkapkan bahwa nutrisi pada raspberry ini mampu mengatasi protein berlebih dalam otak penyebab alzheimer. Ketika protein berlebih di otak penyebab alzheimer bisa diatasi dan dikurangi atau bahkan dihilangkan, hal ini tentunya akan membuat otak tetap sehat, kemampuan kognitif selalu baik dan alzheimer pun bisa dicegah.

Seorang profesor bernama Claude Wischik dari Universitas Aberdeen mengatakan bahwa, "Raspberry dan buah sejenisnya sangat baik dalam mencegah alzheimer. Penelitian kami menemukan di dalam buah raspberry terdapat senyawa yang mampu mengatasi protein berlebih di otak penyebab alzheimer atau penurunan kemampuan kognitif." Sementara itu, seorang asisten profesor yakni Charbel Moussa mengatakan, "Temuan ini menunjukkan bahwa senyawa resveratol dalam buah raspberry mampu mengendalikan kesehatan otak dengan baik. Senyawa ini tak hanya mencegah alzheimer tetapi juga membunuh sel penyebab radang otak, kanker atau pun berbagai risiko berbahaya lainnya."

Mmm, melihat ada banyak manfaat dari buah raspberry buat kesehatan khususnya kesehatan otak, tak ada salahnya buat kita untuk menyukai dan konsumsi teratur buah ini. Tak hanya konsumsi buah ini agar otak selalu sehat dan jauh dari alzheimer, kita pun juga harus tetap menjalankan pola hidup sehat, olahraga teratur, istirahat cukup dan minum air cukup serta tidak stres berlebih. Semoga, informasi ini bermanfaat

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading