Tahukah apa penyebab utama komedo? Komedo ini terbentuk karena sebum berlebih yang terperangkap di dalam pori-pori kulit yang bercampur dengan kotoran, sel-sel kulit mati, dan debu. Sebum merupakan zat berminyak yang terutama terdiri dari lemak, keratin, dan bahan selular yang diproduksi oleh kelenjar sebasea di kulit.
Menggosok-gosok kulit tak bisa langsung menyelesaikan masalah atau menghilangkan komedo. Dilansir dari rewardme.in, menggosok kulit secara sembarangan justru bisa memperparah kondisi kulit dan produksi minyak bisa makin berlebih. Jadi bukannya memperbaiki keadaan tapi malah memperparahnya.
Untuk menghilangkan komedo ini, kita bisa pakai cara alami yang lebih aman dan minim risiko. Seperti dua alternatif masker di bawah ini.
Masker Madu dan Susu
Cukup campurkan 1 sdm susu dengan madu. Lalu hangatkan di microwave sampai teksturnya kental dan pekat. Diamkan sampai dingin. Baru setelah itu, aplikasikan campuran kedua bahan tersebut ke area kulit yang berkomedo. Diamkan 10 menit lalu tarik perlahan. Baru bilas dengan air hingga bersih.
Masker Putih Telur dan Air Perasan Jeruk Lemon
Campurkan putih telur (dari sebutir telur) dengan 1 sdt air perasan jeruk lemon. Oleskan ke area kulit yang berkomedo. Tutupi dengan tisu tipis. Olesi lagi permukaannya dengan ramuan masker. Tunggu sampai kering. Setelah kering, tarik perlahan tisunya.
Jika bisa melakukan perawatan kulit secara teratur dengan masker alami ini, besar kemungkinan masalah komedo akan hilang selamanya. Hasilnya bisa berbeda pada setiap orang, tergantung jenis kulit juga masalah yang dimiliki.
Semoga info ini bermanfaat, Ladies!
Advertisement
- Basmi Tuntas Komedo Secara Instan Hanya Dengan Pasta Gigi & Garam
- Kulit Wajah Bersih Manfaatkan Teh Lemon untuk Cuci Muka
- Masker Buah Jeruk, Solusi Mudah Atasi Masalah Komedo (+Video)
- Cara Praktis & Hemat Hilangkan Komedo Hidung Dengan Uap Air Garam
- Ajaib! Lenyapkan Komedo dengan Madu dan Tepung
(vem/nda)