Penampilan yang cantik kerap diidentikkan dengan model rambut lurus dan panjang. Bahkan, gaya rambut tersebut juga kerap dikreasikan menjadi tampilan yang lebih menarik. Misalnya saja mengombinasikannya dengan tatanan sleek, ponytail atau pun braided. Namun, ada beberapa hal yang sering terlewat dan justru membuat kondisi rambut memburuk setelah menemukan cara meluruskan rambut. Maka dari itu, agar model rambut lurusmu tetap sehat, tidak ada salahnya jika mulai dari sekarang memperhatikan sejumlah hal berikut.
1. Ubah Kebiasaan Setelah Keramas
Advertisement
Untuk meluruskan rambut ternyata bisa disiasati dengan kebiasaan setelah berkeramas. Keringkan rambut yang basah dengan menekan-nekan secara lembut menggunakan handuk dari atas ke bawah. Selain menjaga rambut tetap lurus, cara tersebut juga tidak akan merusak batang rambut.
Baca juga: Cara Cepat Mengeringkan Rambut Tanpa Hairdryer
2. Blow Dry dengan Benar
Mengeringkan rambut menggunakan hairdryer juga bisa dijadikan cara meluruskan rambut. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, gerakkan hairdryer dari arah belakang ke depan. Lakukan hingga semua bagian rambut kering. Langkah tersebut tidak hanya menjadikan rambut lebih lurus tetapi juga memberikan sentuhan yang natural.
Baca juga: Tips Blow Dry Rambut Untuk Tampilan Yang Maksimal dan Tahan Lama
3. Aplikasikan Produk dengan Tepat
Berbeda dari proses curling, cara meluruskan rambut tidak menganjurkan untuk memulaskan hair product di saat rambut kering. Hal tersebut justru hanya membuat folikel rambut menjadi rusak. Selain itu, formula dalam produk tersebut juga tidak akan meresap ke dalam rambut karena terbakar saat proses pelurusan.
4. Gunakan Thermal Protectant
Agar model rambut lurus tidak rusak, jangan lupa untuk memulaskan thermal protectant. Supaya dapat berfungsi secara optimal, aplikasikan di saat rambut masih dalam keadaan sedikit basah. Hal tersebut bertujuan untuk melindungi batang rambut pada saat meluruskan rambut menggunakan flat iron.
5. Perhatikan Suhu Flat Iron
Untuk mendapatkan cara meluruskan rambut yang benar, atur suhu flat iron pada 230° Celcius. Langkah tersebut akan mempersingkat proses pelurusan rambut. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi rambut rusak atau pun yang berwarna. Bagi pemilik dua kriteria tersebut hanya dianjurkan mengaplikasikan alat dengan suhu 150° hingga 175° Celcius.
6. Membagi Rambut
Agar hasilnya lebih optimal dan terlihat natural, pilah rambut menjadi beberapa bagian. Tentu saja sesuaikan banyaknya rambut dengan lebar flat iron. Selain itu, cara meluruskan rambut ini juga lebih mempersingkat waktu. Sehingga bisa dilakukan di pagi hari juga tanpa mengganggu aktivitas.
7. Perhatikan Teknik Meluruskan Rambut
Agar hasil rambut tampak optimal, gunakan teknik yang benar dalam mengaplikasikan flat iron. Ambil satu bagian rambut, mulai luruskan rambut dengan sedikit memberi tekanan. Lakukan hal tersebut dari bagian akar rambut hingga ke ujung dengan sekali tarik. Cara meluruskan rambut tersebut akan menjadikan rambut lurus dalam waktu singkat.
8. Semprotkan Hairspray
Daripada memakai produk berbahan minyak atau silikon yang merusak rambut, gunakan saja hairspray. Item tersebut akan menjaga model rambut lurusmu lebih awet. Namun, jangan menyemperotkan terlalu banyak agar hasilnya tampak lebih natural. Pastikan juga untuk mengaplikasikannya setelah rambut tidak lagi terasa panas.
9. Perhatikan Jenis Flat Iron
Sebelum mengaplikasikan cara meluruskan rambut dengan flat iron, jangan sembarang memilih jenis alat. Misalnya saja flat iron yang dilapisi keramik cocok digunakan oleh rambut lurus. Berbeda dengan model rambut keriting yang lebih cocok memakai flat iron dengan tambahan emas atau titanium.
Baca juga: Menemukan Flat Iron Yang Tepat
10. Sesuikan dengan Jenis Rambut
Bagi yang memiliki rambut tebal, akan lebih baik untuk menggunakan flat iron. Cara meluruskan rambut tersebut akan mengurangi risiko rambut rusak ketimbang blow dry. Berbeda lagi untuk pemilik rambut tipis yang lebih sesuai meluruskan rambut dengan cara blow dry.
Dengan cara merawat rambut lurus yang tepat, model rambut lurus bisa lebih mudah dijaga dan awet tahan lama.
(vem/kki)