Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang nggak hanya mengganggu dan bisa bikin rasa percaya diri seseorang berkurang. Lebih jauh, jerawat juga bisa membuat seseorang merasa stres, malu, sebal dan kecewa. Selama ini, untuk mengatasi masalah jerawat banyak orang memilih melakukan perawatan di klinik kecantikan.
Memang sih, saat melakukan perawatan di klinik kecantikan dan obat atau krim dari klinik cocok buat kulit, jerawat bakal hilang dan sembuh. Tapi, saat kita menghentikan perawatan, tidak jarang jerawat tersebut kembali muncul dan merusak kecantikan kulit.
Jika kamu mengalami masalah jerawat dan tak ingin pergi ke klinik kecantikan, sebenarnya kamu bisa mengatasi masalah jerawat ini dengan bahan-bahan alami yang ada di rumah lho Ladies. Bahan alami tersebut bisa berupa sayuran atau buah-buahan sehat. Bisa juga rempah alami seperti kunyit dan jahe. Tapi nih ya, ada dua bahan alami yang pasti dimiliki oleh setiap orang di rumah dan sangat mudah mendapatkannya. Bahan alami tersebut adalah gula dan garam.
Advertisement
Kamu bisa mengatasi masalah jerawat dengan membuat scrub alami dari gula dan garam. Cara membuat scrub ini sendiri sangatlah mudah. Kamu cukup menyiapkan 3 sdm gula pasir, 1 sdm garam dan 3 sdm minyak zaitun. Campur ketiga bahan dan aduk rata sampai gula maupun garam larut. Jika scrub sudah jadi, aplikasikan ke wajah kamu yang mengalami jerawat. Oleskan scrub ini ke wajah atau kulit berjerawat lalu gosok lembut. Diamkan kira-kira selama 20 menit hingga scrub agak kering. Bilas wajah dengan air hangat dan keringkan dengan handuk halus. Tepuk-tepuk kulit.
Untuk hasil yang maksimal, usahakan untuk melakukan perawatan dengan scrub gula dan garam setidaknya sebanyak 4 kali dalam seminggu. Selama perawatan, pastikan untuk konsumsi makanan sehat. Pastikan pula untuk menjaga kebersihan wajah, rambut dan bagian tubuh lain yang memungkinkan menjadi penyebab jerawat. Hindari berada di bawah sinar matahari langsung dalam waktu yang lama.
Dikatakan, nutrisi pada gula dan garam bisa mengangkat sel kulit mati penyebab jerawat. Sementara minyak zaitun, ia dipercaya bisa membunuh bakteri penyebab jerawat maupun komedo. Selain bisa bantu kita mengatasi jerawat, scrub alami ini juga bisa menghaluskan kulit, melembutkan kulit dan membuat kulit terlihat makin cerah. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
- Kempiskan Jerawat di Hidung Dengan Es, Begini Caranya!
- Samarkan Bekas Jerawat Dalam Hitungan Minggu Dengan Masker Gula
- Atasi Masalah Jerawat Dengan Masker Kentang, Begini Caranya
- Bekas Jerawat Tersamarkan Dalam Semalam Dengan Masker Asam Jawa
- Atasi Jerawat Dengan Mudah dan Murah Gunakan Masker Tomat. Bisa, Begini Caranya