Sukses

Beauty

Sudah Tak Mau Tirus, Ashanty Bersyukur Punya Pipi Chubby

Beberapa wanita merasa kurang percaya diri jika memiliki pipi yang chubby. Mereka merasa bahwa pipi chubby membuat penampilan mereka kurang sempurna. Mayoritas menginginkan memiliki pipi yang tirus. Tak jarang mereka melakukan berbagai treatment yang mahal untuk punya pipi yang tirus.

Ashanty ternyata juga mengalami hal ini Ladies. Ibu dari Arsy ini rupanya dulu sering merasa tak percaya diri dengan pipinya yang chubby. Karena faktor keturunan, Ashanty memiliki pipi yang sangat chubby dan ingin tampil tirus. Ia pun selalu mencari cara untuk membuat pipinya lebih tirus.

Kini ia ternyata mengubah pikirannya Ladies. Menurut Ashanty, kini ia merasa lebih percaya diri dengan pipinya yang chubby. Pipi yang chubby ternyata membuat seseorang tampak lebih awet muda. Bahkan banyak dokter yang bilang bahwa beberapa wanita memutuskan untuk melakukan suntik pada pipi agar terlihat lebih chubby di usia yang semakin berumur. Semua itu ia tuliskan pada postingan instagram terbarunya.

Foto: copyright instagram/ashanty-ash

'Dulu selalu cari cara buat tirusin pipi karena turunan pipinya mau kurus kayak apa tetep chubby. Tapi makin kesini kok ngerasa pipi chubby itu ada manfaatnya. Kerasa lebih muda mukanya dibanding orang pipi tirus, sampai banyak dokter bilang orang-orang pada suntik ini itu kalau sudah umur supaya pipinya chubby biar keliatan muda. Ternyata kita hanya perlu bersyukur selalu atas apa yang sudah diberikan Sang Maha Pencipta, jangan ngeluh ini itu malah auranya jelek, soo buat yang pipi chubby kalau make up bisa ditutup pakai shading dan yang paling penting enjoy life. Nggak semua orang diberikan seperti apa yang sudah kita dapatkan'

Selain mengisahkan masa lalunya dulu, Ashanty juga mengingatkan kita agar selalu bersyukur atas anugerah Tuhan. Tanpa harus melakukan berbagai perawatan mahal kamu bisa tampil tirus sesekali dengan make up Ladies. Well, semoga selalu bisa menginspirasi ya Ashanty.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading