Olahraga jadi salah satu rutinitas yang harus diterapkan jika ingin punya tubuh sehat, ramping dan bugar. Ada banyak macam olahraga yang bisa kamu lakukan, tergantung kamu ingin melatih tubuh bagian yang mana, jantung, kaki, lengan, perut, paha, betis atau yang lainnya. Tak ada alasan untuk tidak olahraga meski kamu sibuk kerja, karena olahraga tak hanya bisa dilakukan di tempat fitnes, tapi juga bisa dilakukan di rumah.
Tanpa kamu sadari, ketika kamu melakukan beberapa olahraga, ternyata kamu juga melatih beberapa bagian tubuh lain, lho. Seperti misalnya yoga, bukan hanya melatih fleksibilitas tubuh, tapi juga melatih kesehatan pikiran dan emosional. Tapi tak semua olahraga berhubungan erat dengan kesehatan otak.
Seperti misalnya olahraga yang melatih otot kaki, menurut sebuah penelitian yang dilakukan di King’s College London, kekuatan otot kaki ternyata punya hubungan erat mengindikasikan seberapa sehat otak kita bahkan saat sudah tua nanti. Dalam penelitian ini, dilakukan analisis terhadap 324 wanita kembar dengan usia rata-rata 55 tahun.
Advertisement
Selama 10 tahun penelitian, para peneliti menguji kemampuan otak dan kekuatan otot kaki, dan melihat keterkaitan keduanya. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa kekuatan otot kaki ternyata bisa menggambarkan kemampuan kognitif seseorang seperti apa dan perubahannya saat tua nanti.
Dengan kata lain, kamu bisa meningkatkan kesehatan dan kebugaran otak dengan cara melatih kekuatan otot kaki. Meski memang penelitian ini menyimpulkan seperti itu, para peneliti mengatakan bahwa penelitian ini masih butuh pengembangan lagi.
Olahraga seperti bersepeda, squat, lompat tali, dan naik tangga bisa jadi alternatif baik menguatkan otot kaki. Jadi, jika kamu ingin menjaga kesehatan mental dan pikiran maka kamu juga perlu melakukan olahraga yang berhubungan dengan kaki.
(vem/feb)