Sukses

Beauty

Memutihkan Kulit Dalam 15 Hari Dengan Daun Mint

Ada banyak bahan alami di dapur yang bisa kamu manfaatkan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan kulit, salah satunya adalah daun mint. Daun yang termasuk ke dalam tanaman herbal ini punya banyak kandungan sehat untuk tubuh.

Daun mint bisa digunakan untuk mencerahkan warna kulit dan membuat kult lebih putih. Daun mint punya efek mendinginkan kulit sehingga kulit rileks dan segar. Karena efek mendinginkan inilah daun mint juga bisa jadi obat untuk kulit menghitam karena terbakar matahari.

Bukan hanya itu, daun mint juga bisa melancarkan peredaran darah dan meredakan iritasi seperti jerawat karena mengandung sifat antibakteri dan kaya antioksidan. Jadi bukan hanya bisa membersihkan kulit, daun mint juga membantu mempercepat menyembuhkan wajah berjerawat.

Yang kamu butuhkan adalah daun mint secukupnya dan sedikit air mawar. Hancurkan daun mint dan buat masker wajah. Biarkan hingga agak mengering atau kurang lebih 30 menit, bilas dengan air bersih. Lakukan masker daun mint rutin 2-3 kali seminggu sebelum tidur. Kulit akan lebih bersih dalam 15 hari.

Kamu bisa mendapatkan daun mint segar di supermarket yang sudah dikemas dalam bentuk ikat atau bisa membelinya di toko bunga yang dijual dalam bentuk pot.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading