Baru menangis semalaman? Kena alergi makanan? Atau kurang tidur? Hal-hal tersebut biasanya akan membuat mata terlihat bengkak dan sembab. Wah, kalau sudah begini, jadi makin nggak percaya diri dong tampil di depan umum.
Untuk mengatasi mata bengkak atau sembab, kita bisa pilih cara alami. Dilansir dari helloglow.co, kita bisa menggunakan masker ampas kopi untuk mengatasi mata bengkak dan sembab. Gimana cara membuatnya dan memakainya? Yuk, ikuti infonya di bawah ini.
Siapkan 1 butir telur (ambil bagian putihnya saja) dan 2 sdt ampas kopi. Campurkan keduanya dalam mangkuk, aduk rata hingga mengental. Masker ampas kopi siap digunakan.
Untuk menggunakan masker ini, bisa cukup menggunakan tangan yang bersih atau sikat kecil. Aplikasikan di area sekitar mata. Diamkan sekitar 10 menit, baru bilas hingga bersih. Oh ya, masker ini juga bisa digunakan seluruh wajah.
Hati-hati saat menggunakannya, ya Ladies. Jangan sampai pasta ampas kopi masuk ke mata. Jadi perlu pelan-pelan sekali saat mengaplikasikannya di sekitar mata.
Semoga info ini bermanfaat, Ladies!
Advertisement
- 3 Latihan Simpel Agar Hidung Kamu Mancung
- Atasi Jerawat Dengan Mudah dan Murah Gunakan Masker Tomat. Bisa, Begini Caranya
- Ketiak Bersih Mulus! Ini 5 Alternatif Menghilangkan Bulu Ketiak
- Kulit Lebih Putih Berseri Dalam Semalam Dengan Belimbing Wuluh
- Tutorial Nail Art Natal Simpel Dan Gampang
- Ingin Miliki Rambut Selembut Sutera? Perhatikan 5 Hal Penting Ini