Ladies, kemeriahan tahun baru telah berlalu. Setelah bergembira dan berpesta di malam pergantian tahun, kini kita punya PR besar yaitu ... membakar kalori yang masuk ke tubuh sepanjang liburan tahun baru kemarin. Hayo, ngaku, berapa banyak kukis dan pasta yang masuk ke dalam perut seminggu kemarin? I feel you, Ladies.
Yup, barangkali di antara kita ada yang menjadikan penurunan berat badan atau gaya hidup yang lebih sehat sebagai goal untuk tahun ini. Atau ada yang berniat berolahraga ke gym setiap hari? Well, untuk kamu yang tidak sempat pergi ke gym dan hanya punya waktu luang beberapa menit di pagi atau malam hari, kamu bisa mencoba 4 video body workout dari Youtube ini.
Video-video body workout ini sangat mudah dilakukan untuk pemula. Tidak perlu menggunakan alat-alat tertentu dan pastinya sangat menyenangkan untuk dilakukan. Penasaran? Yuk cobain satu per satu untuk tubuh yang lebih fit di tahun 2016 ini.
Advertisement
Advertisement
Latihan Paha dan Bokong (5 Menit)
Latihan ini memerlukan waktu 5 menit tanpa berhenti. Tapi jangan salah, dengan waktu 5 menit ini kamu bisa berkeringat layaknya melakukan aerobik secara penuh.
Tenang saja, sang instruktur tidak melakukannya secara tergesa-gesa kok. Jadi, kamu tetap bisa mengikutinya dengan baik. Oh iya, jika kamu menjalankan latihan ini secara rutin, maka paha dan bokong akan terasa lebih kencang.
Latihan Mengencangkan Bokong (10 Menit)
Goyangkan tubuhmu seperti Beyonce, Ladies! Latihan ini sangat menyenangkan karena diiringi dengan lagu-lagu energik yang bikin tubuh ingin terus bergerak. Hanya perlu waktu 10 menit saja untuk berjoget sambil membakar lemak di sekitar perut dan bokong tanpa kamu sadari. Brilliant for toning up!
Advertisement
Movie Night Total Body Workout
Siapa bilang nggak bisa berolahraga sambil nonton film? Video yang satu ini akan menunjukkan bagaimana caranya membakar lemak sembari bersantai menonton film di rumah.
Kamu hanya membutuhkan matras untuk melakukan olahraga ringan ini. So, tunggu apalagi, segera gelar matrasmu di lantai, nyalakan film favoritmu dan gerakkan tubuhmu.
Latihan Yoga 30 Hari
Berolahraga tak selalu artinya mengeluarkan keringat dan tubuh terasa panas. Kamu dapat berfokus pada kelenturan tubuh dengan rutin melakukan yoga. Video yang satu ini tidak memerlukan alat apapun karena kamu bisa melakukannya dengan duduk di lantai. Lakukan yoga ini selama 30 hari dan lihat perbedaannya pada tubuhmu