Berlatih yoga tidak lagi menjadi kegiatan untuk berolahraga tetapi sudah menjadi gaya hidup. Yang rajin yoga tidak hanya yang ingin mendapat tubuh yang ideal tetapi memang untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuhnya. Berikut adalah tiga manfaat yang kamu peroleh dari berlatih yoga, seperti yang dilansir webmd.com yaitu:
Berlatih yoga dapat meningkatkan pernapasan kamu. Rutin berlatih yoga dapat membuat pernapasan kamu menjadi teratur dan membuat kamu menjadi lebih rileks. Tubuh yang rileks akan membuat kamu terhindar dari berbagai penyakit, salah satunya hipertensi dan serangan jantung.
Gerakan yoga seperti membungkuk ke depan dapat mengurangi stres yang sedang menghimpit kamu. Jika kamu sedang merasa tertekan dengan melakukan yoga akan sedikit meregangkan pikiran dan otot sehingga dapat meredakan stres yang kamu alami.
Yoga dapat menjaga kesehatan jantung kamu. Rajin melakukan yoga akan melancarkan peredaran darah kamu. Yoga telah lama dikenal dapat menurunkan tekanan darah dan memperlambat denyut jantung. Denyut jantung yang lebih lambat menguntungkan bagi kamu yang memiliki tekanan darah tinggi, dan kamu yang pernah mengalami stroke. Yoga juga disinyalir dapat menurunkan kolesterol dan trigliserida, dan fungsi sistem kekebalan tubuh akan lebih baik.
Kamu dapat melakukan latihan yoga di rumah. Gerakan yoga banyak dishare di jurnal kesehatan dan termasuk di vemale.com. Selamat berlatih dan semoga informasi ini bermanfaat.
Advertisement