Sukses

Beauty

5 Cara Sederhana Namun Efektif Menjaga Payudara Kamu Tetap Sehat

Risiko serangan kanker payudara adalah salah satu ancaman kesehatan besar yang mungkin dihadapi para wanita. Itulah mengapa kewaspadaan dan kesadaran akan menjaga kesehatan payudara jadi kewajiban setiap wanita di dunia.

Tapi terkadang masih banyak orang yang bingung bagaimana caranya menjaga kesehatan payudara. Apa yang harus dilakukan untuk mencegah kanker payudara, tumor dan lain sebagainya. Nah, untuk itu Vemale mendaftar beberapa hal yang bisa kamu lakukan dari sekarang untuk menjaga payudara sehat, antara lain adalah

    Berat badan ideal

    Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah menjaga berat badan yang sehat, ideal. Kelebihan berat badan bisa meningkatkan risiko serangan penyakit, tidak terkecuali kanker.

    Berkeringat

    Olahraga adalah cara termudah agar berkeringat. Membakar kalori selama kurang lebih 45 menit setiap hari mampu membantu mencegah penyakit dengan cara meningkatkan kekebalan tubuh terhadap infeksi virus dan menurunkan hormon estrogen dan insulin, yang mana bisa jadi pemicu kanker payudara.

    Hindari minum alkohol

    Peneliti menemukan bahwa dua gelas alkohol bisa meningkatkan potensi kanker payudara sebanyak 21 persen. Daripada minum wine yang juga mengandung alkohol, ganti dengan buah anggur segar. Antioksidan pada kulit anggur mampu menurunkan estrogen yang mana bisa menurunkan serangan kanker payudara.

    Makan sayur

    Diet rendah lemak sangat bisa membantu menurunkan potensi serangan kanker payudara, apalagi jika diimbangi dengan asupan sayuran hijau yang bisa mencegah timbulnya sel abnormal dan berkembangnya sel-sel kanker.

    Cek ke dokter

    Jangan ragu memeriksakan diri ke dokter dan mendapatkan mamogram paling tidak tiga tahun sekali. Wanita dengan sejarah keluarga pernah mengalami kanker payudara harus lebih waspada. Bisa juga melakukan MRI atau sonogram.

Itu dia sekian hal yang bisa kamu lakukan agar payudara sehat. Mencegah selalu lebih baik daripada harus menyesal ketika kamu tahu ternyata mengidap kanker payudara. Yuk jaga-jaga mulai dari sekarang ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading