Sukses

Beauty

5 Makeup Ini Wajib Ada di Tas Kamu! Penting Untuk Kondisi 'Darurat'

Tidak semua wanita suka membawa tas besar dan selalu siap sedia makeup pouch dalam tasnya. Biasanya, wanita dengan mobilitas tinggi lebih suka membawa tas kecil dengan barang-barang seperlunya, hingga lupa bahwa beberapa kosmetik juga penting untuk dibawa. 

Sebagai senjatanya wanita, tidak semua makeup harus dibawa kok, Ladies. Namun tetap, dengan aktivitas panjang dan segala situasi yang tidak terduga, kamu wajib membawa 5 makeup berikut ini, seperti kata Seventeen.com.

    Lip Gloss Warna

    Praktis dan mampu memberikan efek segar, pastikan lip gloos dengan warna favorit selalu siap sedia di tas ya.

    Maskara

    Tidak bisa keluar rumah tanpa pakai maskara? Itu artinya kamu juga harus membawa maskara ini ke mana-mana, Ladies. Simpel tapi mampu memberikan pengaruh besar pada wajah. Kamu bahkan bisa memakainya tanpa perlu melihat cermin, bukan?

    Bedak Ringan

    Usahakan kamu memiliki bedak dengan warna yang sama dengan warna kulit, serta memiliki tekstur ringan. Bedak ini akan sangat bermanfaat saat wajah sudah kusut, berminyak dan berkeringat, tapi tanpa memberikan efek makeup tebal. Jangan lupa keringkan wajah terlebih dahulu sebelum memakainya ya!

    Eyeliner

    Kalau saya sih, eyeliner itu adalah salah satu makeup yang paling mudah luntur (selain lipstik). Apalagi saat hari sudah semakin sore dan cuaca makin panas. Nah saat eyeliner mbleber serta mulai luntur, ada baiknya jika kamu sudah siap sedia eyeliner pencil untuk touch up, bukan?

    Lip Balm

    Ini juga penting, Ladies, terutama di musim panas seperti sekarang. Sejak matahari giat bersinar, saya selalu membawa lip balm ke mana-mana, agar bisa sewaktu-waktu digunakan saat bibir terasa kering. Plus, lip balm dengan warna favorit akan membuat penampilan segar tanpa kesan seperti habis makan gorengan, hihi.

Siapa tahu saat pulang dari kantor atau dari kampus ada cowok ganteng yang mengajakmu jalan kan? Tak perlu khawatir karena senjata yang diperlukan sudah tersimpan manis dalam tas.

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading