Setiap wanita jelas ingin tampak fresh dan cantik sepanjang hari. Aktivitas yang padat dan juga polusi bakal membuat wajah kamu kusam. Apalagi kamu yang harus bekerja, penampilan yang segar dan fresh tentunya harus selalu diperhatikan. Lalu apa saja sih yang bisa kamu lakukan untuk tampil selalu fresh sepanjang hari? Simak tipsnya hanya di sini!
- Di pagi hari jangan lupa untuk mandi Ladies. Ini adalah sebuah keharusan yang wajib dilakukan. Mandi tak hanya akan membuat tubuh jadi bersih Ladies. Mandi akan membuat tubuh lebih fresh, pikiran 'adem' dan membuat lebih bersemangat.
- Selanjutnya jangan lupa pakai deodoran dan parfum kesukaan. Ini akan membuat tubuh lebih segar dan menambah rasa percaya diri.
- Bagaimanapun juga make up jadi hal yang harus diperhatikan Ladies. Kalau kamu memang tak begitu suka bermake up, at least pakailah make up tipis dan natural. Pakailah BB cream, rapikan alis, pakai eyeliner cokelat, maskara dan lipstik warna natural.
- Tata rambut juga wajib kamu perhatikan. Jika sedang mengalami bad hair day, kamu bisa mengikat rambutmu Ladies. Jangan sampai kamu masuk kantor dalam keadaan rambut acak-acakan. Bawalah sisir, jepit rambut dan karet rambut untuk berjaga-jaga.
- Bawa juga kertas minyak untuk mengangkat kelebihan minyak pada wajah. Tidak ada salahnya membawa lip balm berwarna untuk menjaga kelembaban bibir dan membuat bibir merah alami.
Itu tadi tips yang sangat simple untuk menjaga agar penampilan kamu selalu fresh sepanjang hari Ladies. Selamat mencoba dan be beautiful in every single day!
Advertisement
- 4 Tips Mudah dan Murah Atasi Kaki Pecah-Pecah
- 4 Minyak Esensial Untuk Kulit Cantik Sempurna
- Nggak Cuma Segar Diminum, Jus Lemon Juga Bikin Jerawat Lenyap!
- 6 Cara Cara Bikin Tanganmu Nggak Lagi Belang, Cobain Yuk!
- Dry Brushing, Teknik Baru Untuk Kulit Sehat Dan Bersinar
- Tips Praktis Rawat Jari Dan Kuku Tangan Agar Selalu Cantik