Eyeliner tidak hanya hitam lho, Ladies. Ada juga warna-warna lain seperti putih, coklat, biru, gold, dan banyak lagi warna lain. Namun untuk penampilan sehari-hari, eyeliner yang banyak digunakan adalah eyeliner hitam, coklat, dan putih. Jika penggunaan eyeliner coklat hampir sama dengan eyeliner hitam, sedikit berbeda dengan eyeliner putih. Karena jika trik pengaplikasian salah, maka dandanan Anda justru akan tampak aneh.
nah, agar pemakaian eyeliner bisa lebih tetap dan membuat kamu semakin cantik, kamu bisa ikuti tips dari goodhousekeeping.com berikut ini. Bukan hanya satu, kamu langsung mendapatkan 4 tips dan inspirasi pengaplikasian eyeliner putih, yang dapat membuat mata makin segar dan cerah. Yuk intip.
(vem/reg)Advertisement
Simple White Eyeliner
Tidak perlu berlebihan, sedikit saja sentuhan warna putih pada garis bawah mata kamu sudahlah cukup, terutama bagi kamu yang baru coba-coba.Â
Caranya mudah, cukup buat garis tipis di sepanjang bagian dalam garis mata bawah (di atas bulu mata bawah), lalu lanjutkan hingga sedikit keluar di ujung mata. Tambahkan maskara, makeup simpel, dan lipstik dengan warna sesuai kesukaan Anda.
Black and White Eyeliner
Eyeliner putih juga bisa dipadukan dengan eyeliner hitam lho! Caranya, aplikasikan dulu eyeliner putih, lalu tambahkan garis yang cukup tebal menggunakan eyeliner hitam di garis atas mata. Baru setelah itu tambahkan sedikit eyeliner putih di garis bawah mata, seperti pada style 1. Tambahkan maskara, sedikit blush on, dan lipstik warna kesukaan kamu.
Advertisement
White Cat Eyeliner
Kamu juga bisa mencoba gaya "kebalikan" dari cat eye biasa menggunakan eyeliner putih. Caranya, aplikasikan eyeliner putih di garis atas dan bawah mata kamu, lalu buatlah sudut tambahan di sudut dalam mata. Lalu, padukan dengan maskara hitam.
Style ini cocok dipadukan dengan apapun style makeup yang kamu suka. Dijamin, mata pasti tampak lebih segar dan cerah.
Bright Plus White
Warna-warna netral seperti hitam, putih dan nude sangat cocok dipadukan dengan warna-warna cerah. Begitu juga dengan eyeliner putih.
Caranya, aplikasikan eyeliner putih di garis atas mata, plus sedikit di ujung luar garis mata bawah. Tambahkan maskara hitam, dan lipstik cerah seperti merah, orange, atau hot pink pada bibir kamu, Ladies.
Mudah bukan? Style-style tadi cocok banget buat kamu yang baru coba-coba pakai eyeliner putih. Simpel, tidak berlebihan, tapi tetap up-to-date!
[pos_1]