Sukses

Beauty

Aurel Hermansyah: Kalau Operasi Plastik Pasti Cantiknya Setengah Mati

Nama Aurel Hermansyah memang selalu menarik dijadikan topik pembicaraan Ladies. Sejak perubahan penampilannya yang sangat drastis dari gadis lugu menjadi remaja yang pandai dandan dan juga bergaya, pemberitaan tentang Aurel memang selalu dinantikan. Dilansir oleh KapanLagi.com (2/9), Aurel bahkan menerima berbagai tudingan yang tidak mengenakkan dari para hatersnya.

Aurel dituduh melakukan operasi plastik karena perubahan penampilannya yang sangat berbeda. Banyak yang mempertanyakan keaslian wajah putri pertama Anang Hermansyah tersebut. Lalu bagaimanakah tanggapan Aurel soal hujatan bertubi-tubi yang selalu menghampirinya tersebut?

"Nggak pernah mikirin (haters) kok, terserah mau bully atau apa. Dia malah lebih memperhatikan kita jadi terima kasih," jawab Aurel.

Ibu Aurel, Ashanty pun ikut berkomentar soal haters yang selalu menghujat Aurel. Ashanty menegaskan jika Aurel tidak pernah sama sekali melakukan operasi plastik seperti yang dikatakan orang-orang.

"Orang yang mem-bully itu cuma nambah dosa aja, pahala buat kita. Gitu aja. Apa sih yang mau di-bully dari dia sebenernya? Dulu dibilang dia operasi plastik, nyatanya nggak ada yang dioperasi plastik, nggak ada plastik-plastiknya," sambung Ashanty.

Aurel pun melemparkan sebuah candaan ringan untuk menyambung pernyataan sang bunda. "Kalau aku dioperasi plastik pasti cantiknya bakal setengah mati," pungkas Aurel.

Well, masih tidak percaya kalau Aurel tak pernah melakukan operasi plastik?

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading