Sukses

Beauty

Tutorial Makeup Ala Ariel The Little Mermaid

Memakai makeup dapat membuat Anda lebih menarik, kulit Anda bisa tampak lebih cerah, mata Anda akan tampak lebih bercahaya, serta bibir Anda juga akan tampak lebih menarik. Bukan hanya itu, makeup juga dapat mengubah Anda menjadi orang lain!

Salah satunya adalah yang satu ini, seperti yang dilansir oleh Goodhousekeeping.com, wanita ini mengubah penampilannya menjadi seperti salah satu Disney Princess, Ariel The Little Mermaid. Simak videonya berikut ini yuk Ladies.

Video: copyright youtube.com/dope2111

Begini langkah-langkahnya Ladies.

  • Pertama-tama, ia memakai primer yang mengandung SPF untuk melindungi kulitnya.
  • Selanjutnya ia memakai foundation berwarna muda, untuk mendapatkan kulit pucat seperti Ariel.
  • Dengan menggunakan gel eyeliner berwarna coklat dan kuas kecil, ia menggambar alisnya dengan bentuk sedikit melengkung, khas tokoh kartun. Lalu ia mengulangi langkah yang sama dengan warna merah, agar serasi dengan rambutnya.
  • Lalu ia memakai eyeshadow dengan warna hijau pucat, bronze, dan ungu terang, serta sedikit glitter untuk efek smokey eye yang menggambarkan kepribadian Ariel yang ceria.
  • Tidak lupa winged eyeliner serta bulu mata cetar ya Ladies. Plus eyeliner putih untuk bagian bawah garis mata.
  • Agar pipi tambak berseri, jangan lupa pakai blush on pink.
  • Terakhir, lipstik merah terang ini tidak boleh ketinggalan
copyright Goodhousekeeping.com

Dan voila, wanita ini benar-benar berubah menjadi seperti Ariel ya Ladies. Anda tertarik untuk mencobanya?

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading