Sukses

Beauty

6 Macam Infused Water Untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Saya tidak pernah bosan membicarakan tentang infused water. Bukan hanya enak, infused water juga merupakan cara paling mudah untuk mendapatkan banyak nutrisi tanpa harus berjuang keras. Anda cukup memotong buah, lalu menambahkan air ke dalamnya, benar bukan? Dan lagi, tubuh kita memang butuh banyak konsumsi air.

Seperti yang dilansir oleh hellonatural.co, dalam buku Water Infusions yang ditulis oleh Mariza Snyder dan Lauren Clum, diungkapkan berbagai manfaat infused water untuk tubuh kita, serta resep-resep kombinasi buah-buahan sesuai dengan yang dibutuhkan oleh tubuh Ada. Seperti tampak pada gambar di bawah ini Ladies.

Foto: copyright hellonatural.co

Dengan cuaca yang suka berubah-ubah, sistem kekebalan tubuh Anda menjadi lemah. 6 resep infused water dengan menggabungkan beberapa buah-buahan ini ampuh meningkatkan sistem kekebalan Anda, sesuai kebutuhan tubuh Anda, dengan cara yang alami namun tetap enak.

1. Buah Pir + Raspberries + Rosemary: Menurunkan tekanan darah, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan melancarkan aliran darah dalam otak.

2. Delima + Kesemek + Jeruk +Kayu Manis + Jamaica Pepper: Mengatur kadar gula dalam darah, kesehatan kulit, dan sebagai antioksidan.

3. Blueberry + Lemon + Mentimun: Mengatur keseimbangan pH tubuh, detoksifikasi, dan meningkatkan metabolisme.

4. Jeruk + Biji Vanila + Kayu Manis: Mencukupi kebutuhan vitamin C, mengatur kadar gula dalam darah, membuat tubuh lebih rileks.

5. Cranberries + Apel + Lemon + Kulit Jeruk + Delima: Detoksifikasi, melindungi sel dalam otak, dan menurunkan kadar kolesterol.

6. Buah Pir + Delima + Cengkeh: Menambah energi, anti peradangan, dan memperbaiki sistem pencernaan.

Nah, Ladies, sekarang Anda tahu bukan mengapa saya tidak pernah bosan membicarakan infused water. Enak, penampilannya menarik, bisa menggunakan beberapa buah dalam satu minuman, resep-resep kombinasi yang menarik, serta segudang fungsi yang sangat baik untuk tubuh kita. Sehat juga bisa mudah dan murah.

 

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading