Tubuh yang stres memang tidak baik untuk kesehatan tubuh dan pikiran. Anda perlu liburan jika tidak ingin terus-terusan stres dengan aktivitas padat dan tuntutan kerja yang tidak ada habisnya. Namun jika tidak ada waktu banyak untuk liburan, paling tidak Anda perlu hari minggu untuk melakukan relaksasi.
Karena dikutip dari boldsky.com, melakukan relaksasi memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Selain meredakan stres, berikut ini manfaat yang bisa Anda dapatkan.
Jantung
Teknik relaksasi akan menurunkan detak jantung sehingga lebih santai. Membuat peredaran darah lebih lancar dan lebih baik dalam mengeluarkan zat-zat sisa di dalam tubuh. Jika ingin menjaga kesehatan jantung, maka relaksasi adalah suatu kebutuhan wajib.
Stres
Ini adalah manfaat utama melakukan relaksasi, melepas stres. Tubuh akan lebih tenang dan bisa mengontrol hormon stres ketika tubuh rilex atau santai. Anda jadi lebih terkendali dan menjaga kesehatan mental lebih baik.
Kram otot
Relaksasi bisa merilekskan otot-otot Anda yang tegang setelah aktivitas padat yang melelahkan. Ini akan sekaligus bisa melancarkan peredaran darah dan mencegah kram otot saat olahraga.
Tekanan darah
Relaksasi juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi. Anda yang santai akan memiliki tekanan darah lebih rendah atau normal. Anda yang mengalami hipertensi juga bisa melakukan relaksasi untuk menurunkan tekanan darah.
Suasana hati/Mood
Saat rileks, Anda juga kan lebih tenang dan suasana hati lebih baik. Anda jadi lebih bahagia dan bisa mengendalikan amarah. Ini adalah salah satu manfaat mental dari relaksasi.
Nah, mau pergi ke spa atau pijat di akhir pekan ini Ladies? Yuk dapatkan manfaat kesehatannya.
Advertisement