Sukses

Beauty

Sssst! Ternyata Berkebun Memiliki Banyak Manfaat Untuk Kesehatan Lho...

Berkebun ternyata memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh dan juga mental Ladies. Penelitian pun ternyata sudah membuktikan bahwa berkebun memang berhubungan dengan kesehatan mental dan juga fisik. Kali ini Vemale akan mencoba mengupas lebih lanjut manfaat dari berkebun untuk kesehatan seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.com berikut ini. Check these out Ladies!

    Menghilangkan Stres

    Penelitian ilmilah telah membuktikan bahwa berkebun merupakan penghilang stres yang sangat efektif. Menurut sebuah studi yang dilakukan di Belanda, berkebun dapat mengurangi tingkat stres jauh lebih baik daripada kegiatan rekreasi. Ternyata kegiatan yang sederhana ini lebih ampuh dibandingkan rekreasi atau tamasya.

    Meningkatkan Kreativitas

    Udara yang segar dan juga konsentrasi dalam merawat tanaman akan membantu membuka pikiran Anda untuk berpikir jauh lebih kreatif. Berkebun akan membantu seseorang untuk lebih bisa menyatu dengan bumi.

    Kebugaran Tubuh

    Berkebun akan memungkinkan Anda berolahraga juga Ladies. Berbagai gerakan seperti menggali, menabur, menyiangi tanaman membutuhkan kekuatan dan juga fleksibilitas. Berkebun juga merupakan latihan yang pas untuk orang yang tak bisa melakukan latihan olahraga yang terlalu berat.

    Kesehatan Otak

    Beberapa studi menunjukkan bahwa manfaat fisik dan mental yang berhubungan dengan berkebun bisa membantu mengurangi risiko terjadinya demensia pada orang dewasa. Para peneliti menemukan bahwa orang yang sering berkebun memiliki 36% dan 47% risiko terserang demensia lebih rendah daripada orang yang tidak berkebun.

Well, tunggu apa lagi Ladies, berkebun ternyata sangat baik bagi kesehatan tubuh dan juga pikiran. Alih-alih menghabiskan waktu untuk refreshing, mengapa tak mencoba untuk berkebun?

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading