Sukses

Beauty

20 Pikiran yang Menghantui Wanita Ketika Telat Haid

Ladies, pernahkah Anda merasa cemas dan was-was ketika Anda telat haid? Saat tubuh sudah mulai menunjukkan tanda datangnya "si merah" tapi ternyata siklus haid Anda berubah. Penyebabnya bisa sangat beragam. Tapi namanya wanita, pasti ada berbagai pikiran yang menghantui ketika telat haid.

Apakah Anda juga mulai memikirkan berbagai hal ini saat telat haid? Mulai dari adanya kemungkinan hamil atau mungkin Anda merasa ada yang salah dengan hormon Anda. Setidaknya Anda pasti pernah memikirkan 1 dari 20 hal ini ketika "si merah" tak kunjung datang.

1. "Aduh, jangan-jangan aku hamil, nih."

2. "Apa mungkin karena aku mengalami stres berat ya."

3. "Badanku agak gemukan, jangan-jangan ini yang bikin aku telat haid."

4. "Apa aku salah makan?"

5. "Atau malah kebanyakan makan sampai telat haid?"

6. "Aku sibuk terus, apa itu penyebabnya."

7. "Kayaknya perlu beli test pack nih."

8. "Aduh, gimana kalau aku hamil beneran?"

9. "Well, let's see sampai kapan 'si merah' datang."

10. "Apa aku kena penyakit ya?"

11. "Atau jangan-jangan ada yang salah di tubuhku."

12. "Atau aku nggak normal?"

13. "Ah, mungkin memang sudah waktunya telat."

14. "Apa aku perlu diet biar haid tepat waktu?"

15. "Jangan-jangan karena aku nggak pernah olahraga ya."

16. "Apa waktu istirahatku kurang?"

17. "Perlu ke dokter nggak sih?"

18. "Perlu konsultasi ke ibu nggak ya?"

19. "Hm, mungkin aku salah ingat tanggal."

20. "Aaargh, berapa hari lagi aku harus sabar menunggu?"

Pada beberapa kasus, telat haid beberapa hari terbilang normal. Tapi kalau Anda merasa khawatir atau cemas, memang sebaiknya segera berkonsultasi ke dokter. Atau coba ganti pola hidup Anda jadi lebih sehat dengan olahraga yang lebih teratur lagi.

Satu lagi yang penting, jangan keburu stres, ya Ladies. Semakin stres diri Anda, maka siklus haid Anda bisa saja makin terganggu dan tak teratur.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading