Sukses

Beauty

Must Read! Tutorial Make Up Mata Dengan 4 Jenis Eyeliner Berbeda

Eyeliner merupakan salah satu kosmetik yang sangat penting untuk membuat penampilan wajah terlihat makin cantik dan berkarakter. Eyeliner memiliki banyak jenis. Kali ini Vemale akan mencoba mengupas tutorial make up mata dengan menggunakan 4 jenis eyeliner yang berbeda seperti yang telah dilansir oleh maryammaquillage.com. Simak ulasan lengkapnya hanya di sini ya Ladies.

1. Eyeliner Cair
Foto: copyright maryammaquillage.com
Eyeliner cair ini adalah yang paling umum dikenakan setiap wanita. Eyeliner cair ini biasanya memiliki ujung kuas atau seperti spidol. Eyeliner cair akan menghasilkan garis mata yang tajam dan sering dikenakan di bagian kelopak atas mata.

Cara pengaplikasian eyeliner ini juga cukup mudah, Anda hanya harus menggambar garis dari bagian dalam kelopak mata hingga ujung dengan tipis. Eyeliner cair ini sangat sering digunakan saat Anda ingin membuat tampilan cat eye.

2. Eyeliner Khol
Foto: copyright maryammaquillage.com
Khol merupakan bentuk eyeliner yang lembut dan biasanya berbentuk pensil. Untuk penampilan yang lebih lembut Anda disarankan untuk memilih eyeliner yang ini Ladies.

Untuk tampilan cat eye yang lembut Anda bisa mengaplikasikan eyeliner ini di bagian kelopak mata atas dan bawah seperti pada gambar. Tebali bagian ujung dan ratakan dengan jari untuk hasil yang lebih lembut. Jenis make up mata yang ini akan membuat mata Anda terlihat jauh lebih lebar.

3. Eyeliner Waterproof
Foto: copyright maryammaquillage.com
Eyeliner ini biasanya berbentuk pensil juga, namun eyeliner yang satu ini lebih padat dibandingkan khol namun lebih lembut dibandingkan eyeliner cair.

Anda juga bisa memanfaatkan eyeliner ini sebagai pengganti eyeshadow saat akan membuat tampilan smokey eye. Ulaskan saja eyeliner ini di bagian atas dan bawah kelopak mata dan ratakan dengan menggunakan spons yang lembut.

4. Eyeliner Gel
Foto: copyright maryammaquillage.com
Eyeliner ini berbentuk gel yang lembut dan biasanya dikemas dalam bentuk jar. Cara pengaplikasian eyeliner ini dengan menggunakan kuas. Eyeliner ini akan menghasilkan tampilan yang tajam.

Aplikasikan eyeliner ini dengan menggunakan kuas di bagian atas mata. Lalu untuk membuat smokey eye, Anda bisa mengaplikasikan eye shadow cokelat gelap di bagian kelopak mata bawah.

Eyeliner mana sih yang jadi favorit Anda Ladies? Well, nantikan berbagai tips kecantikan lain hanya di Vemale.com ya.  

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading